Hujan deras yang mengguyur kawasan Tasikmalaya, Jawa Barat, membuat Sungai Cikidang meluap. Luapan sungai membanjiri permukiman dan jalan raya. Seorang pengendara nyaris terseret banjir.
Luapan air Sungai Cikidang dengan arus yang deras tumpah ke Jalan Raya di wilayah Sukaresik Kecamatam Sukaresik, Tasikmalaya, Jawa Barat. Seorang pengendara yang nyaris terseret banjir, bersusah payah melawan arus untuk menyelamatkan dirinya.Selain menutup badan jalan utama di Desa Sukamentei, Kecamatan Ciawi, luapan air juga merendam sekolah yang ada di area terdampak. Bukan hanya sekolah, rumah-rumah warga juga terendam banjir setinggi 60 centimeter. Warga terpaksa mengevakuasi perabot rumah tangga ke tempat yang lebih tinggi.Aparat setempat mengatakan untuk di wilayah Pageur Ageung tak ada rumah yang terdampak banjir. Luapan Sungai Cikidang ini meluap akibat intensitas hujan yang tinggi mengguyur wilayah Tasikmalaya pada Rabu petang (25/11/2020).Tak ada laporan korban jiwa dalam peristiwa banjir ini. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tasikmalaya bersama aparat TNI dan Polri langsung terjun ke lokasi banjir untuk membantu warga.Taufiq Hidayah | Tasikmalaya, Jawa Barat
Baca Juga :