Seorang Pria Nekat Berdiri di Atas Papan Reklame Depan Mabes Polri

Seorang Pria Nekat Berdiri di Atas Papan Reklame Depan Mabes Polri
Seorang Pria Nekat Berdiri di Atas Papan Reklame Depan Mabes Polri (Foto : )
Seorang pria nekat memanjat dan berdiri di atas papan reklame di depan Mabes Polri, kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Selanjutnya, pria itu memasang dua buah spanduk berisi tuntutan dirinya, sambil mengibarkan Bendera Merah Putih.
Begitu mendapat kabar adanya seorang pria nekat memanjat dan berdiri di atas papan reklame di depan Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Jakarta Selatan, Selasa (24/11/2020), Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Selatan mengerahkan 1 unit mobil tangga.Setibanya di lokasi kejadian, pria yang berdiri di atas papan reklame tersebut terlihat sudah memasang 2 buah spanduk yang berisi tuntutan dirinya terhadap pemerintahan Presiden Jokowi dan KH. Ma’ruf Amin.Selanjutnya, seorang petugas pemadam kebakaran bergegas duduk di kursi operator untuk menaikkan gondola tangga yang sudah berisi 2 rekannya, untuk mengevakuasi turun pria itu yang belakangan identitasnya diketahui berinisial nama A.Peristiwa ini dibagikan oleh Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan DKI Jakarta melalui akun resmi media sosialnya di Instagram.Akhirnya petugas berhasil mengevakuasi lelaki nekat pemanjat papan reklame. Saat ini kasusnya ditangani oleh Kepolisian untuk proses penyelidikan lebih lanjut.“Kasus ini sendiri masih dalam penanganan pihak yang berwajib,” tulis akun Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Selatan. https://www.instagram.com/p/CH9Sz3QDu0t/