Organisasi Kesehatan Dunia atau WHO tidak merekomendasikan obat Remdesivir untuk pasien corona meski dengan kondisi apa pun.
WHO mengeluarkan rekomendasi panduan klinis untuk Covid-19 pada Jumat (20/11/2020).Disebutkan, obat antiviral Remdesivir tidak direkomendasikan untuk pasien corona terlepas dari seberapa sakit mereka.Menurut WHO, tidak ditemukan efek penting obat itu untuk menurunkan angka kematian atau mengurangi kebutuhan ventilator atau waktu perbaikan klinis.Gilead Sciences sebagai produsen Remdesivir belum berkomentar atas pernyataan WHO ini. Namun Gilead pernah mempertanyakan hasil studi awal WHO yang dirilis bulan lalu.Saat itu Gilead yang bermarkas di California, Amerika Serikat (AS), menyebut data WHO itu belum menjalani tinjauan yang ketat dan tampaknya tidak konsisten dengan bukti dari penelitian lain yang memvalidasi manfaat obat mereka.Pemerintah AS sendiri sudah menyetujui penggunaan Remdesivir untuk perawatan pasien Covid-19. Langkah serupa juga dilakukan otoritas kesehatan Jepang. NHK World
Baca Juga :