Uji Klinis Fase Tiga Vaksin Sputnik Rusia Dihentikan Sementara Gara-gara Ini

vaksin reuters
vaksin reuters (Foto : )
Uji klinis fase tiga vaksin Covid-19 buatan Rusia yang bernama Sputnik V terpaksa dihentikan sementara. Penyebabnya? 
Rusia telah menghentikan sementara uji klinis fase tiga vaksin Sputnik V. Hal ini terungkap dari pernyataan perwakilan perusahaan yang menggelar uji klinis.Ternyata penyebabnya, lantaran terjadi kekurangan dosis vaksin saat digelar uji klinis."Ini terkait dengan fakta bahwa ada permintaan besar untuk vaksin dan mereka tidak memproduksi cukup untuk mengimbanginya," kata perwakilan Crocus Medical yang menggelar uji klinis bersama Kementerian Kesehatan Rusia.Para staf yang bekerja di 8 dari 25 klinik tempat uji klinis digelar mengatakan, pelaksanaan uji klinis di klinik mereka telah dihentikan sementara.Dijadwalkan, uji klinis akan kembali digelar pada 10 November 2020. Kementerian Kesehatan Rusia menargetkan ada 40 ribu relawan yang ikut serta.Pada saat yang bersamaan, vaksin itu juga sudah digunakan untuk pekerja garis depan secara terbatas. Hal inilah yang membuat stok vaksin lekas habis.Masalahnya, Rusia juga menghadapi kendala dalam memproduksi vaksin secara besar-besaran lantaran keterbatasan alat. Hal ini juga sudah diakui oleh Presiden Rusia Vladimir Putin."Ada satu pertanyaan sekarang dan itu menyediakan produksi industri (vaksin) dalam volume yang diperlukan," kata Presiden  Putin, saat berbicara di forum investor di Rusia. Businesstoday.in