Mobil Minibus Terbakar di SPBU, Pengendara Panik Berhamburan

Mobil Minibus Terbakar di SPBU, Warga yang Mau Isi Bensin Panik Berhamburan
Mobil Minibus Terbakar di SPBU, Warga yang Mau Isi Bensin Panik Berhamburan (Foto : )
Satu unit mobil minibus terbakar saat berada di salah satu Stasiun Pengisian Bahan bakar Umum (SPBU) di Pasuruan, Jawa Timur. Diduga penyebab kabakaran mobil itu karena hubungan pendek arus listrik.
Begitu mengetahui ada 1 mobil Suzuki Carry bernomor poisi N 1968 W mendadak terbakar di SPBU Karangketug, Kecamatan Gadingrejo, Pasuruan, Jawa Timur, puluhan warga yang hendak mengisi bensin, sontak lari berhamburan menyelamatkan diri.Saat mendapat laporan, Petugas pemadam kebakaran Pasuruan mengerahkan 1 unit mobil Damkar dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah Pasuruan mengerahkan 2 unit mobil Damkar.Setibanya di lokasi kebakaran yang terjadi pada pukul 06.00 WIB tadi, petugas langsung berusaha maksimal memadamkan amukan si jago merah. Setelah berjibaku selama 1 jam, akhirnya petugas sukses menaklukan kobaran api.Kapolsek Gadingrejo Kompol Timbul Wahono mengungkapkan, kebakaran bermula saat mobil minibus tersebut mengisi bensin. Tiba-tiba, api menyala dari bagian belakang mobil dan cepat membesar.Dikatakan Timbul, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran tersebut. Pengemudi mobil minibus selamat dan hanya mengalami luka-luka ringan.  Ari Suprayogi | Pasuruan, Jawa Timur