Ini Penyebap Masa Depan Striker Elias Alderete di Arema Suram

Striker asing Arema FC asal Argentina Elias Alderete
Striker asing Arema FC asal Argentina Elias Alderete (Foto : )
Ini penyebap masa depan striker Elias Alderete di Arema suram.  General Manajer Arema Ruddy Widodo menjelaskan soal status striker asing asal Argentina ini belum menandatangani renegosiasi kontrak lama karena menunggu keputusan dari manajemennya.
Arema FC terancam kehilangan striker asing asal Argentina Elias Alderete di lanjutan kompetisi Liga 1 musim 2020. Elias Alderete yang sudah berlatih bersama rekan rekannya di Arema sejak awal Agustus lalu, ternyata hingga kini masih belum menandatangani renegosiasi kontrak lama.General Manager Arema FC, Ruddy Widodo menjelaskan perihal status dari striker asingnya Elias Alderete. Menurut Ruddy Widodo renegosiasi kontrak lama dengan agen Elias Alderete sejauh ini masih jalan di tempat, alias belum ada progres final pada tahap penandatangan renegosiasi kontrak.Karena itu, Ruddy membenarkan bahwa status Elias Alderete belum juga pasti bersama Arema FC. Lantaran striker Argentina itu juga belum membubuhkan tanda tangan sebagai persetujuan dalam renegosiasi kontrak yang diajukan klub, sesuasi keputusan PSSI."Ya, dia belum tanda tangan. Masih negosiasi soal (permintaan khusus) itu dengan agennya," kata Ruddy Widodo.Menurut Ruddy, Elias mengajukan permintaan khusus yang dimaksud adalah soal penambahan gaji sebesar 25 persen dari yang telah ditawarkan oleh Arema. Padahal, Elias Alderete beserta rekan setimnya sudah memperoleh gaji dengan nominal yang sama sesuai SK PSSI nomor 48 sepanjang kompetisi berhenti."Sejauh ini, kami juga berpatokan dengan itu. Tapi jika dia tidak setuju, tidak masalah," tutur Manajer Umum Arema kelahiran Madiun tersebut.Di sisi lain, Manajemen Arema memiliki pertimbangan lain sebelum meluluskan permintaan Elias Alderete terutama faktor teknis. Pasca pergantian posisi pelatih dari pelatih lama Mario Gomez kepada pelatih baru Carlos Carvalho De Oliveira. Arema menunggu evasluasi dari Carlos Oliviera sebelum mengambil keputusan tetap soal Elias Alderete."Sekalian menunggu bagaimana rencana pelatih juga. Karena dia masih melihat kebutuhan tim ini," tandas Ruddy Widodo.Elias Alderete sendiri menjadi satu-satunya pilar asing hasil proyeksi Mario Gomez yang masih tetap berlatih. Sebelumnya, dua pemain asing yaitu Jonathan Bauman dan Oh In-kyun memilih mundur dari tim Arema di lanjutan kompetisi Liga 1 yang akan mulai digelar 1 Oktober 2020.Sedangkan satu pemain lainnya Matias Malvino masih belum bisa datang dari Uruguay karena terhambat masalah perijinan dokumen perjalanan karena makin ketatnya pengurusan setiap perijinan untuk keluar dari negaranya terkait Pandemi virus Corona.Dengan demikian apabila Elias Alderete gagal menemukan kesepakanan baru dengan manajemen Arema, bisa dipastikan striker asal Argentina ini akan mengikuti jejak kedua rekannya Jonathan Bauman dan Oh In-kyun yang memutuskan mundur dari Skuat Singo Edan.