Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan Sabtu malam inspeksi mendadak ke TPU Pondok Ranggon, Jakarta Timur, yang jadi lokasi pemakaman korban Covid-19. Tujuannya?
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan inspeksi mendadak (sidak) ke lokasi pemakaman korban Covid-19 di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Pondok Ranggon, Jakarta Timur, Sabtu (19/9/2020) malam.Hal ini terungkap dalam postingan Anies di akun Facebooknya yang disertai dengan foto-foto kunjungannya.Menurut mantan Mendikbud ini, kedatangannya ke TPU Pondok Ranggon untuk mendengarkan cerita, tantangan para petugas di sana."Mereka menggali dan memakamkan jenazah dengan protokol COVID-19. Di bawah terik matahari, maupun di bawah sorotan lampu," katanya."Di tempat ini, tanah-tanah gundukan kuburan itu belum memadat. Ada 45 jenazah hari ini dikuburkan. Malam telah larut, penggali kubur belum akan pulang. Menanti jika datang kewajiban lagi di tengah malam." tulis Anies lagi.Karena itu Anies mengimbau warga Jakarta untuk tidak meninggalkan rumah kecuali untuk keperluan mendesak, guna mencegah penularan virus Covid-19."Jangan tinggalkan rumah, kecuali sangat penting. Tetaplah di rumah dulu. Jika harus pergi keluar, selalu gunakan masker," kata Anies.Sebelumnya, pihak Bina Marga DKI Jakarta harus membuka lahan baru di TPU Pondok Ranggon karena lahan makam yang tersedia hampir penuh untuk jenazah korban Covid-19.
Malam-malam, Anies Baswedan Sidak ke TPU Pondok Ranggon, Tujuannya?
Minggu, 20 September 2020 - 06:35 WIB