Djajang Nurjaman siapkan Young Guns Barito Putera di lanjutan Liga 1 2020. Djanur akan menurunkan para pemain muda Young Guns Barito Putra di lanjutan kompetisi Liga 1 2020.
Pelatih Barito Putera Djadjang Nurdjaman mengaku sudah mendapatkan gambaran kerangka tim untuk mengarungi lanjutan kompetisi Liga 1 yang akan digelar mulai 1 Oktober 2020 mendatang.Hal ini diungkapkan pelatih yang akrab disapa Djanur tersebut setelah Barito Putera melakukan uji coba melawan tim lokal J&K Akademi asal Yogyakarta, Rabu 16 September 2020.[caption id="attachment_375659" align="alignnone" width="900"] Barito Putera menggelar laga ujicoba perdana menghadapi tim lokal yogjakarta J7K Akademi dengan hasil kemenangan telak 5-1, Rabu 16 September 2020.( Foto Barito Putera)[/caption]Barito Putera berhasil memenangi laga uji coba pertama pada periode pemusatan latihan di Yogyakarta. Dalam laga ujicoba perdana ini skuat asuhan Djanur menang telak 5-1 atas J&K Akademi, Rabu 16 September 2020.Lima gol kemenangan Barito Putera dicetak oleh para pemain muda seperti Ilhamudin Armayn, OK Jhon, Rizky Pora dan dua gol lainnya disumbangkan oleh Kahar Kalu. Dalam laga ujicoba ini Djanur mencoba semua pemainnya untuk tampil secara bergantian dalam dua babak.Di babak pertama Djanur mencoba para pemain muda Laskar Antasari khususnya pemain U-20. Sementara di babak kedua, Djanur baru menurunkan skuat utama Rizky Pora dan kawan kawan."Tadi kita coba semua pemain muda, pada babak pertama sebagian besar saya turunkan. Baru di babak kedua saya turunkan pemain senior. Para pemain muda memiliki prospek dan punya harapan. Saya yakin pemain muda kita bisa, jika dikasih kesempatan," kata Djajang Nurdjaman.Barito Putera akan memaksimalkan para pemain muda di mana 19 dari 26 pemainnya merupakan pemain muda. Sebagian pemain muda Laskar Antasari itu juga menjadi pemain andalan baik untuk Timnas Indonesia U-19 maupun Garuda Select."Dengan pemain yang ada saya sudah punya gambaran kerangka tim. Meski pemain belum komplet dan masih menunggu pemain asing yang belum datang," kata Djanur dalam laman resmi klub, Kamis.Melihat kedalaman skuadnya, Djanur optimistis dan bebas berkreasi dengan banyak memberi kesempatan kepada para pemain mudanya untuk tampil di lanjutan kompetisi Liga 1. Apalagi musim ini tidak ada beban karena PSSI dan PT LIB menghapus sistem degradasi dan hanya membuka promosi."Tapi dengan kerangka tim ini, saya sudah bisa punya gambaran ke depannya bakal seperti apa," kata Djanur.Dengan begitu, kesempatan pemain muda untuk unjuk gigi terbuka lebar tanpa khawatir terlempar ke papan bawah klasemen. Djanur puas melihat penampilan para pemain muda yang akan diturunkannya di lanjutan Liga 1. The Young Guns Barito Putera sudah memperlihatkan skill dan kematangan mental bertanding untuk menghadapi lawan berat."Para pemain muda memiliki prospek dan punya harapan. Saya yakin pemain muda kita bisa jika dikasih kesempatan," kata Djanur.Rizky Pora dan kawan-kawan berencana menggelar dua kali uji coba lagi sebelum Liga 1 Indonesia bergulir mulai 1 Oktober 2020. Djanur akan menggelar laga ujicoba di dua minggu terakhir bulan September sebelum memasuki mas akompetisi Liga 1 Oktober mendatang.Djanur sudah berkomunikasi dengan manajemen PSIM Yogyakarta untuk menggelar uji coba yang direncanakan akan digelar Sabtu 19 September 2020. Namun Djanur masih menunggu jawaban klub yang juga tengah mempersiapkan diri menghadapi Liga 2 itu.Mantan pelatih Persib ini menyebut uji coba bertujuan mengukur sejauh mana persiapan tim, baik dari sisi ketahanan fisik maupun taktik. Terlebih, mereka baru sebulan latihan bersama setelah kompetisi ditangguhkan akibat pandemi virus Corona sejak pertengahan Maret 2020 lalu.
Djajang Nurjaman Siapkan Young Guns Barito Putera di Lanjutan Liga 1 2020
Kamis, 17 September 2020 - 19:13 WIB