Polisi menyebutkan ada 11 orang yang didakwa atas kasus ini, termasuk juga Florderlis. Di antara para terdakwa itu ada enam orang anak Flordelis dan satu cucunya. Tetapi, penyelidik yakin bahwa setidaknya ada 10 anak Flordelis yang mungkin terlibat.
Seorang perempuan yang merupakan anggota kongres asal Brasil bernama Flordelis de Souza ditetapkan sebagai tersangka atas kasus pembunuhan.Orang yang dibunuh adalah suaminya sendiri, seorang pendeta bernama Anderson do Carmon, yang ditembak mati lebih dari 30 kali di rumah mereka pada Juni 2019 lalu.[caption id="attachment_366967" align="alignnone" width="600"] Polisi kesulitan menangkap Flordelis karena wanita itu seorang anggota parlemen dan memiliki status kebal hukum (Foto: AFP)[/caption]Pada Senin (24/8) lalu, polisi negara bagian Rio de Janeiro telah mengeluarkan surat penangkapan dan surat perintah penggeledahan di apartemen Flordelis yang terletak di Niteroi, Rio de Janeiro.Namun, karena Flordelis merupakan seorang anggota parlemen dan wakil rakyat, ia memiliki status kebal hukum sehingga ia tak bisa ditangkap. Selain itu, Flordelis juga berdalih bahwa suaminya meninggal karena terbunuh dalam insiden perampokan.Polisi menyebutkan ada 11 orang yang didakwa atas kasus ini, termasuk juga Florderlis. Kabarnya, di antara para terdakwa itu ada enam orang anak Flordelis dan satu cucunya. Tetapi, penyelidik yakin bahwa setidaknya ada 10 anak Flordelis yang mungkin terlibat dalam aksi ini.Polisi mengatakan, motif Souza membunuh suaminya adalah perebutan kekuasaan serta masalah keuangan. Kabarnya pertikaian keluarga ini terjadi karena suami Flordelis tidak berlaku adil kepada seluruh keluarganya dan hanya memberikan perlakuan istimewa terhadap anak-anak favoritnya. Perlu diketahui, pasangan ini memiliki 55 anak, yang terdiri dari anak kandung dan anak adopsi.[caption id="attachment_366968" align="alignnone" width="600"]
Foto kolase Anderson do Carmon & Flordelis de Souza serta anak-anak mereka baik kandung maupun adopsi yang jumlah seluruhnya 55 anak (Daily Mail)[/caption]Selain itu, polisi juga menduga bahwa perempuan yang dulunya merupakan penyanyi gospel ini telah mencoba meracuni suaminya setidaknya sebanyak enam kali percobaan. Namun usaha tersebut gagal sehingga diduga ia memerintahkan anak-anaknya untuk membunuh suaminya."Kesimpulan dari investigasi ini adalah ia (Flordelis) merencanakan pembunuhan ini dengan motif tidak senang dengan cara suaminya menangani keuangan keluarga," jelas tim penyidik, Antonio Ricardo, seperti dikutip dari Daily Mail.Atas hal ini, berkas kasus pembunuhan yang diduga dilakukan oleh Flordelis de Souza telah diselidiki dan dikirim ke kantor kongres. Bila Flordeliz terbukti bersalah, ia akan dicopot dari posisinya di parlemen dan menjalani proses pidana atas perbuatannya. Daily Mail
Baca Juga :