Giring Ganesha Calonkan Diri Ikut Pemilihan Presiden 2024

(Giring Ganesha Capres 2024/ Foto: Instagram@giring)
(Giring Ganesha Capres 2024/ Foto: Instagram@giring) (Foto : )
"Saya sadar ini enggak akan mudah”
Penyanyi Giring Ganesha dipastikan maju pada bursa pemilihan calon Presiden RI pada 2024 mendatang. Keberanian ini diungkapkan melalui media sosial Instagram miliknya pada pada Senin (24/8/2020).Tak ingin berdiam diri, Giring terjun ke dunia politik bertujuan untuk membenahi sistem politik dan terlibat menentukan arah masa depan bangsa."Saya memang memberanikan diri untuk maju sebagai calon presiden di 2024," kata Giring Ganesha seperti dikutip antvklik di InstagramMantan vokalis band Nidji ini sadar bukan hal mudah merebut kursi orang nomor satu di republik ini. Namun, sebagai orang muda banyak keputusan politik yang justru menguntungkan orang muda sejatinya."Saya sadar ini enggak akan mudah. Saya justru terjun, masuk ke dunia politik pada saat banyak anak muda enggak suka, sinis atau pesimis pada politik," ungkapnya."Kita boleh saja benci politik. Tapi suka enggak suka, banyak keputusan penting yang terkait diri kita diambil melalui sistem politik," terangnya.Penyanyi kelahiran Jakarta, 14 Juli 1983 ini mempunyai dua pilihan diam atau masa depan ditentukan oleh orang lain."Bagi saya dan jutaan anak lainnya ada dua pilihan. Diam dan melihat orang lain yang menentukan arah masa depan. Atau turun dan terlibat menentukan masa depan kita sendiri," imbuhnya.Ayah tiga anak ini bertekad tampilnya dalam  pemilihan Presiden 2024 agar suara anak muda lebih di dengar serta berpeluang dalam menentukan arah dan tujuan bangsa."Saya memilih untuk turun dan terlibat. Saya percaya bahwa anak muda justru harus melibatkan diri lebih lagi dalam politik. Ini adalah cara agar suara kita didengar, diperhitungkan, dan bisa menentukan masa depan yang kita inginkan," tegasnya.Pantauan Instagram, dukungan terhadap Giring Ganseha terus berdatangan terutama dari sahabat kalangan selebriti.Bagi Indra Bekti, majunya Giring memberikan angin segar bagi perubahan politik di Indonesia“Semoga kaum muda banyak terinspirasi untuk membuat perubahan dan mungkin Giring salah satunya, maju terus @giring. Indonesia bangga punya anak muda yang punya tekad ingin membuat Indonesia maju seperti kamu,” komentar Indra Bekti.Tak hanya Bekti, Gilang Dirga, Ryan The Masiv, Irfan Hakim dan artis lainnya tak henti memberikan dukungan tehadap istri Chintya Riza ini.“Ga ada yg ga mungkin brooo, lanjutkan!,” tulis Gilang Dirga penuh semangat.“TOP,” sela Ryan The Masiv singkat.“ mantap, broo,” timpal Irfan Hakim.“Good luck brooo,” sergah Andhika Pratama