Setelah kasus corona menimpa tenaga kesehatan RSUD Syamsudin Kota Sukabumi, gugus tugas covid-19 Kota Sukabumi menyatakan, dua anggota Paskibraka Kota Sukabumi positif covid-19, sementara 80 orang yang terlibat dilakukan tes swab.
Sekretaris gugus tugas covid -19 Kota Sukabumi dr. Wahyu membenarkan, ada dua anggota Paskibraka Kota Sukabumi yang bertugas dalam memperingati HUT RI ke-75 di lingkungan Kota Sukabumi 17 Agustus 2020.Sekretaris gugus tugas covid-19 Kota Sukabumi dr. Wahyu mengatakan, pihaknya dalam melaksanakan HUT RI, saat pengibaran bendera tgl 17 Agustus 2020, di Kota Sukabumi telah sesuai dengan protokol kesehatan.Namun adanya kasus corona yang menimpa dua anggota Paskribaka, pada awalnya semua yg terlibat dalam pelaksanaan pengibaran bendera, mulai peserta Pembina dan semuanya telah melaksanakan rapid tes, yang hasilnya semua negatif.Ditambah adanya instruksi wali kota Sukabumi, yang mengharuskan petugas Paskibraka harus menjalani tes swab. Pihaknya terlambat mendapatkan hasil dari Bandung, pelaksaan swab tgl 10 Agustus namun hasilnya baru diterima tgl 18 Agustus 2020, ternyata ada dua anggota Paskibraka yang positif.Kemudian dilakukan tes swab, hingga ditemukan dua anggota Paskibraka terpapar virus corona. Dari data hari ini, tidak ada penambahan kasus selain dua anggota Paskibraka.Dengan demikian kasus RSUD Syamsudin dan dua anggota Paskibraka status Kota Sukabumi menurun menjadi zona kuning, dari zona hijau sebelumnya. Mohamad Akasah | Sukabumi, Jawa Barat
Dua Anggota Paskibraka Kota Sukabumi Positif Terpapar Virus Corona
Jumat, 21 Agustus 2020 - 21:04 WIB