Ratusan anggota geng motor yang hendak menggelar balapan liar, kocar kacir melawan arah arus lalu lintas saat dibubarkan aparat Kepolisian Patmor Polda Sulawesi Selatan dan Polrestabes Makassar. Seorang pengendara menjadi korban tabrak lari kawanan geng motor tersebut.
Ratusan anggota geng motor yang hendak menggelar balapan liar, di ruas Jalan Urip Sumoharjo, Kecamatan Panakkukang Makassar, dibubarkan paksa oleh aparat Kepolisian Tim Patmor Polda Sulawesi Selatan dan Polrestabes Makassar.Aparat kepolisian pun sempat melepaskan tembakan gas air mata, hingga ratusan kawanan geng motor kocar kacir kabur dari sergapan petugas. Bahkan geng motor nekat melawan arah arus lalul intas, yang mengakibatkan seorang pengendara harus dilarikan ke rumah sakit, lantaran ditabrak geng motor, hingga tak sadarkan diri.Dalam razia balap liar ini, polisi mengamankan belasan unit sepeda motor, yang disembunyikan di dalam lorong yang tak jauh dari lokasi balap liar. Razia ini dilakukan lantaran banyaknya laporan masyarakat terkait aktivitas balap liar, yang meresahkan saat memasuki jam istirahat pada malam hari.Guna pemberian sanksi tilang, belasan barang bukti sepeda motor yang diamankan, diserahkan ke unit lalul intas Polrestabes Makassar. Sementara para pengendara, diberikan sanksi sosial dan pemanggilan orang tua. Sulhar Andhiez | Makassar, Sulawesi Selatan
Baca Juga :