Memanfaatkan libur panjang hari kedua Hari Raya Idul Adha 1441 Hijriah, warga memadati kawasan wisata Lembang, Bandung Barat, Jawa Barat. Kemacetan pun terjadi hingga sepanjang 5 kilometer.
Kemacetan parah sudah terjadi mulai di depan Kampus Universitas Pendidikan Indonesia, Jalan Dr. Setiabudhi, Kota Bandung, Jawa Barat, Sabtu (1/8/2020) pagi ini. Ekor kemacetan kendaraan mengular hingga sejauh 5 kilometer mengarah Lembang.Kemacetan lalu lintas ini disebabkan karena meningkatnya volume kendaraan. Warga yang berasal dari Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi, memanfaatkan libur panjang hari kedua Idul Adha 1441 Hijriah, untuk berlibur bersama anggota keluar ke sejumlah obyek wisata di Lembang, antara lain seperti Great Asia Afrika dan Farmhouse.Kepala Bagian Operasi Satuan Lalu Lintas Polres Cimahi Iptu Duddy Iskandar menuturkan, sejak pukul 08.00 WIB tadi, sejumlah petugas dikerahkan untuk mengurai kemacetan di persimpangan Beatrix dan persimpangan Grand Hotel Lembang. Jika dibandingkan kemarin, volume kendaraan menuju ke sejumlah kawasan wisata Lembang melonjak.Ia menambahkan, petugas akan menerapkan rekayasa sistem buka tutup dan 1 arah di setiap titik simpul kemacetan, karena diperkirakan lonjakan arus kendaraan wisatawan masih akan terus terjadi hingga puncaknya besok, Minggu (2/8/2020) pagu.Selalin mematuhi protokol kesehatan, pengendara dihimbau untuk mengikuti arahan aparat Kepolisian, termasuk menggunakan jalur alternatif seperti kawasan Punclut atau Cisarua, untuk menghindari kemacetan lalu lintas. Endra Kusumah | Bandung Barat, Jawa Barat
Liburan Panjang, Kawasan Wisata Lembang Macet 5 Km
Sabtu, 1 Agustus 2020 - 09:56 WIB