Pokja Wartawan Lebak, Banten, bantu wifi gratis bagi siswa untuk belajar online. Setiap Siswa bisa datang ke kantor sekretariat pokja dan mengunakan fasilitas wifi. Bagi siswa yang tidak memiliki handphone,bisa menggunakan laptop milik para wartawan
.Prihatin dengan kondisi belajar siswa dimasa pandemi covid-19 yang mengharuskan para siswa di Kabupaten Lebak, Banten, mengikuti pembelajaran secara daring atau online. Kelompok Kerja Wartawan Harian Lebak memberikan fasilitas wifi gratis untuk para siswa yang kesulitan mengikuti proses pembelajaran daring akibat dari terkendalanya keterbatasan kuota internet dan jaringan internet.[caption id="attachment_352724" align="alignnone" width="900"] Pokja Wartawan Lebak prihatin dengan kondisi belajar online di masa pandemi covid-19 (Foto: ANTV/ Siti Ma'rufah)[/caption]Para wartawan yang tergabung dalam pokja wartawan harian lebak mempersilahkan para siswa yang kesulitan mengikuti proses pembelajaran daring, mempergunakan fasilitas wifi yang ada di kantor sekretariat secara gratis.Helmania salah satu siswa merasa sangat terbantu dengan adanya fasilitas wifi gratis di kantor pokja, karena hampir setiap hari dirinya harus membeli kuota untuk mengikuti proses pembelajaran daring. “Dalam sehari saya bisa mempergunakan kuota internet sampai 3 giga bite. Di sini Alhamdulillah bisa lebih irit dapat bantuan wifi gratis“ ujar Helmania.[caption id="attachment_352728" align="alignnone" width="900"]
Semangat belajar para siswa meskipun dengan fasilitas yang minim (Foto: ANTV/Siti Ma'rufah)[/caption]Sementara Ketua Pokja Wartawan Harian Lebak, Mastur Huda mengatakan, Pokja Wartawan sengaja memberikan kesempatan kepada siswa yang kesulitan dalam hal memenuhi kuota dan bisa mempergunakan fasilitias wifi yang berada di kantor Pokja Wartawan . “Kita turut prihatin terhadap para orangtua dan siswa yang tidak mampu untuk mengikuti proses belajar secara daring, karena harus membeli kuota untuk internetnya. Maka fasilitas kami buka wifi gratis ini dan akan terus dibuka dan boleh dipergunakan para siswa untuk mengikuti pembelajaran daring sampai proses belajar mengajar di sekolah normal kembali, “ ujar Mastur Huda.Selain itu untuk para siswa yang kesulitan mengikuti pembelajaran daring karena tidak mempunyai handphone, dipersilahkan untuk memakai fasilitas laptop milik para wartawan yang ada di kantor pokja.Siti Ma’rufah | Lebak, Banten
Pokja Wartawan Lebak, Banten, Bantu Wifi Gratis Bagi Siswa Untuk Belajar Online
Jumat, 24 Juli 2020 - 14:21 WIB