Nadeo Argawinata Siap Hadapi Pelatnas Timnas Indonesia

Nadeo Argawinata Kiper timnas Senior Indonesia Pelatnas Shin Tae-yong
Nadeo Argawinata Kiper timnas Senior Indonesia Pelatnas Shin Tae-yong (Foto : )
Nadeo Argawinata dalam kondisi siap hadapi Pelatnas Timnas Indonesia. Dalam pelatnas kali ini Bali United menyumbangkan 3 pemain yaitu , Nadeo Argawinata, I Kadek Agung Widnyana Putra dan striker Illija Spasojevic.
Penjaga gawang Bali United Nadeo Argawinata mengaku senang dirinya terpanggil untuk mengikuti pemustan latihan Timnas Indonesia mulai 23 Juli hingga 8 Agustus 2020. Nadeo mengaku kondisi kebugaran fisiknya dalam keadaan bagus meski sudah empat bulan Nadeo tidak bertanding karena kompetisi dihentikan akibat Pandemi virus Corona.Terhentinya kompetisi Liga 1 sejak pertengahan Maret lalu, karena panemi virus Corona mempengaruhi kondisi penjaga gawang Bali United Nadeo Argawinata. Namun, Nadeo menegaskan kesiapannya tampil maksimal pada pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia di Jakarta .Hal ini terjadi karena Nadeo tetap menjaga kondisi dengan latihan mandiri selama tidak ada kompetisi. Nadeo rutin melaksanakan latihan sendiri di rumah atau di gym sesuai dengan program yang diberikan oleh tim pelatih Bali United.Kini Nadeo mendapat panggilan untuk menjalani TC Timnas Senior bersama 28 pemain lainnya yang juga dipanggil oleh manajer pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong. Agenda Pelatnas Timnas SENIOR tersebut diselenggarakan di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Senanan Jakarta, mulai 23 Juli sampai dengan 8 Agustus 2020 mendatang."Selama empat bulan ini bukan berarti saya cuma diam di rumah. Saya juga ada latihan sendiri untuk menjaga kondisi fisik agar bisa tetap stabil dan tidak drop," kata Nadeo kepada awak media.Selain itu, eks penjaga gawang Borneo FC tersebut menyebutkan sangat senang mendapat kepercayaan untuk ambil bagian dalam seleksi timnas Indonesia. Nadeo, tak akan menyia-nyiakan kesempatan tersebut."Saya akan berusaha menampilkan kemampuan terbaik untuk menjaga kepercayaan yang diberikan pelatih," ucap pesepakbola berusia 23 tahun tersebut.Tak hanya Nadeo saja yang mewakili Bali United. Ada dua rekannya dari Serdadu Tridatu, yaitu I Kadek Agung Widnyana Putra dan striker Illija Spasojevic, yang juga dipanggil untuk TC tersebut. Manajer Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong menyiapkan para pemain Timnas Senior untuk menghadapi putaran kedua babak kualifikasi Piala Dunia 2022 Qatar.Skuad Garuda Indonesia masih menyisakan 3 pertandingan di Grup G kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia. Pertama melawan Thailand pada 8 Oktober 2020 DI Bangkok Thailand. Lima hari kemudian skuad Garuda akan menjamu Uni Emirat Arab (UEA) di Stadion Utama Gelora Bung Karno Senayan Jakarta. Lalu pertandingan terakhir timnas Indonesia di babak Kualifikasi Piala Dunia Qatar 2020 adalah melawat ke markas Vietnam, 12 November mendatang.Sejauh ini timnas Indonesia belum pernah meraih kemenangan di kualifikasi Piala Dunia. Pasukan Merah Putih bahkan selalu kalah di tiga pertandingan putaran pertama sehingga menjadi juru kunci klasemen Grup G dengan raihan nol poin.PSSI akan menerapkan protokol kesehatan ketat selama TC Timnas Senior digelar di Stadion Madya Senayan Jakarta. Upaya ini untuk memastikan tidak ada pemain dan ofisial Timnas Indonesia terinfeksi virus Corona, yang penyebarannya masih meluas di Indonesia.Sebelum melaksanakan TC seluruh pemain dan ofisial sudah menjalani Rapid Test begitu tiba di Jakarta Kamis 23 Juli 2020. Para apemain akan kembali menjalani test tahap kedua yaitu Swab Test, pada Jumat (24/7). Satu hari kemudian tepatnya Sabtu 25 Juli 2020 Manajer Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong dan asisten pelatih akan mulai memberikan latihan perdana kepad para pemain Timnas Indonesia. Berikut Daftar Nama 29 Pemain Timnas Indonesia Senior :
  1. Bagas Adi Nugroho - Arema FC
  2. Johan Ahmat Farizi - Arema FC
  3. Hendro Siswanto - Arema FC
  4. Muhammad Rafli - Arema FC
  5. Kushedya Hari Yudo - Arema FC
  6. Nadeo Arga Winata - Bali United
  7. I Kadek Agung Widnyana Putra - Bali United
  8. Illija Spasojevic - Bali United
  9. Muhamad Riyandi - Barito Putera
  10. Adam Alis - Bhayangkara FC
  11. Dendy Sulistyawan - Bhayangkara FC
  12. Egy Maulana Vikri - Lechia Gdanks
  13. Fachruddin Wahyudi Aryanto - Madura United
  14. Asep Berlian - Madura United
  15. Zulfiandi - Madura United
  16. Rivky Mokodompit - Persebaya Surabaya
  17. Koko Ari Araya- Persebaya Surabaya
  18. Rachmat Irianto - Persebaya Surabaya
  19. Arif Satria - Persebaya Surabaya
  20. Febri Hariyadi - Persib Bandung
  21. Ryuji Utomo Prabowo - Persija Jakarta
  22. Evan Dimas Darmono - Persija Jakarta
  23. Osvaldo Ardiles Haay - Persija Jakarta
  24. Miswar Saputra - PSM Makassar
  25. Asnawi Mangkualam Bahar - PSM Makassar
  26. Yakob Sayuri - PSM Makassar
  27. Arfan - PSM Makassar
  28. Irfan Haarys Bachdim - PSS Sleman
  29. Andy Setyo Nugroho - Tira Persikabo