Shin Tae-Yong tak perlu karantina dua pekan dan bisa langsung pimpin latihan. Shin Tae-yong dan asisten pelatih akan menggelar latihan perdana Sabtu 25 Juli 2020 di Stadion Madya Gelora Bung Karno Senayan Jakarta.
Pelatih Tim Nasional Indonesia, Shin Tae-yong akhirnya tiba di Jakarta pada Rabu (22/7/2020) malam. Pelatih berusia 51 tahun tersebut beserta rombongan tim pelatih asal negeri Ginseng mendarat pukul 20.20 WIB di Bandara Soekarno Hatta, Cengkareng setelah sebelumnya bertolak pukul 15.20 dari Seoul, Korea Selatan menggunakan maskapai Asiana Airlines.Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan menyambut gembira kedatangan pelatih asal Korea Selatan Shin Tae-yong dan tim. Ketum PSSI Iriawan langsung menghubungi pelatih asal Korea Selatan tersebut dan mengucapkan selamat datang kembali ke Indonesia.“Kedatangan pelatih Shin Tae-yong bukan saja ditunggu oleh kami (PSSI), tetapi seluruh pecinta sepak bola di Indonesia yang berharap prestasi timnas Indonesia lewat sentuhannya. Pelatih Shin Tae-yong pun langsung akan memimpin latihan dua timnas Indonesia (Senior dan U-19) pada Sabtu (25/7) mendatang,” kata Mochamad Iriawan, Rabu (22/7/2020) malam.Mochamad Iriawan yang akrab dipanggil Iwan Bule menambahkan dirinya mendapat info bahwa kondisi pelatih Shin Tae-yong dan tim pelatih asal Korea Selatan sehat dan bugar begitu mendarat di Jakarta. Hal tersebut tentu sangat positif bagi PSSI, karena Tae-yong akan langsung bertemu skuat Garuda dan Garuda Muda pada Kamis (23/7/2020) di hotel tempat menginap pemusatan latihan (TC) timnas. Tae-yong dan aisten pelatih akan memimpin latihan perdana Timnas usai Pandemi virus Corona mulai Sabtu 25 Juli 2020. Sesmenpora Gatot S. Dewa Broto berpedoman dengan Permenkumham Nomor 11 Tahun 2020 Sesmenpora Gatot S. Dewa Broto, mengklaim manajer pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong, tak perlu menjalani karantina 14 hari, setibanya di Bandara Sukarno Hatta Rabu 22 Juli 2020. Pelatih asal Korea Selatan tersebut bisa langsung memimpin pemusatan latihan (TC) dua Timnas Indonesia senior dan Timnas U-19.Gatot menjelaskan Tae-yong dapat keistimewaaan untuk tidak menjalani karantina dua pekan sesuai Peraturan Menteri Hukum dan Ham (Permenkumham) Nomor 11 Tahun 2020. Meskipun karantina merupakan suatu kewajiban untuk setiap Warga Negara Asing (WNA), yang masuk ke Indonesia untuk saat ini. Penyebaran pandemi virus Corona masih menyebar luas di tanah air."Karantina 14 hari itu tidak wajib diikuti Tae-yong. Selama dikenali reaktif baru karantina 14 hari, kalau negatif bisa langsung ke lapangan," kata Gatot, Rabu (22/7).Semenjak kompetisi Liga Indonesia dihentikan sementara oleh PSSI sejak 16 Maret 2020 dan tidak ada kegiatan sepakbola termasuk pemusatan latihan Timnas di Indonesia karena pandemi virus corona, Tae-yong dan asisten pelatih memutuskan kembali ke negara asalnya Korea Selatan.Shin Tae-yong pulang bersama empat staf pelatih tim Merah Putih yang juga berasal dari negara tersebut yaitu Kim Hae-woon, Ko Gyun-gyun, Woo Jae-kim dan Jae-hong Lee.Tae-yong memanggil 29 pemain untuk pemusatan latihan Timnas Indonesia Senior. Sedangkan, untuk Timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong memberi kesempatan 46 pemain untuk menjalani seleksi pemilihan skuat inti dari 25 Juli hingga 8 Agustus 2020 mendatang.
Baca Juga :