Untuk mendapatkan Bantuan Sosial Tunai (BST) ratusan warga rela harus antre selama berjam-jam di Kantor Pos Kota Kotamobagu, Sulawesi Utara. Sementara untuk mengantisipasi adanya penyebaran covid-19, pihak kantor pos terpaksa menerapkan protokol kesehatan bagi para penerima BST.
Sambil membawa KTP dan kartu keluarga, ratusan warga dua kecamatan, masing-masing Kecamatan Pasi Barat dan Kecamatan Bilalang, Bolaang Mongondow, Kamis pagi (28/5/2020) mulai berdatangan di Kantor Pos Kota Kotamobagu, Sulawesi Utara.Kedatangan ratusan warga ini tak lain untuk ikut antre agar bisa mendapatkan Bantuan Sosial Tunai (BST) yang dikuncurkan oleh pemerintah pusat bagi warga yang terdampak covid-19. Meski harus antre selama berjam-jam, namun warga atau penerima BST terlihat bahagia dengan adanya bantuan BST dari pemerintah pusat, apalagi di tengah pandemi covid-19 .Manager Keuangan Kantor Pos Kotamobagu, Aditya mengatakan, dalam penyaluran BST ini pihaknnya selalu menerapkan protokol kesehatan, seperti mencuci tangan, menggunakan masker hingga menempati tempat duduk dalam posisi jaga jarak . Hal ini untuk mengantisipasi penyebaran covid-19 yang dihawatirkan terjadi pada saat orang berkerumun.Sementara itu penyaluran Bantuan Sosial Tunai (BST) tahap satu di dua kecamatan ini tercatat sebesar Rp600 ribu . Bahkan untuk mendapatkan BST setiap penerima diwajibkan membawa dokumen kependudukan untuk memastikan apakah warga tersebut masuk dalam daftar penerima atau tidak.Rifandi Kamaru | Kotamobagu, Sulawesi Utara
Baca Juga :