Banjir di Samarinda Meluas Hingga Merendam Lima Kecamatan

Update Banjir Samarinda
Update Banjir Samarinda (Foto : )
Pasca banjir yang merendam ribuan pemukiman warga di Samarinda, Kalimantan Timur, hingga selasa (26/5/2020), semakin meluas menjadi lima kecamatan.
Banjir tersebut, merupakan banjir kiriman akibat meluapnya bendungan Benangan, di Lempake Samarinda Utara, seiring pasangnya air di sungai Mahakam.Kondisi banjir di salah satu kecamatan yang terdampak cukup parah, yang berada di kawasan permukiman penduduk di Jalan Kesehatan, dan Jalan Pemuda Keluarahan Temindung Permai Kota Samarinda.Di kawasan ini, warga yang terdampak banjir mencapai 39 Rukun Tetangga (RT), dengan jumlah kepala keluarga mencapai 1136 atau 4.930 jiwa, dengan ketinggian banjir mulai dari 30 sentimeter, hingga satu meter yang berada di Jalan Kesehatan dalan dan Jalan Pemuda Tiga.Walau kondisi banjir berangsur surut, namun genangan banjir meluas hingga lima kecamatan diantaranya, Kecamatan Samarinda Utara, Samarinda Ulu, Samarinda Ilir, sungai Pinang, dan Kecamatan Palaran, atau sebanyak 11 kelurahan dengan jumlah penduduk yang terdampak lebih dari 47 ribu, atau sekitar 11 ribu kepala keluarga menjadi korban banjir kali ini.Kondisi banjir yang melanda hampir sebagian warga Kota Samarinda, ini menjadi perhatian pemerintah provinsi dengan membantu pemerinta kota, memberikan bantuan kepada warga korban banjir hingga ke tiga posko penanganan banjir, yang telah didirikan oleh Pemkot Samarinda.Banjir ini akan bertahan lama, lantaran kondisi sungaiKkarang Mumus masih mengalami air pasang kiriman, dari sungai Mahakam dan dapat dipastikan, genangan banjir akan meningkat jika hujan turun dengan intensitas sedang hingga lebat. Asho Andi Marmin | Samarinda, Kalimantan Timur