) di
Born Star Training Center di New York. Ia juga pernah tergabung dalam komunitas menari ternama di Korea Selatan, 1MILLION Dance Studio.Dita meretas karier yang cukup panjang, mulai dari Broadway di New York sampai bermuara di industri K-Pop, ia juga menjabarkan bagaimana berjuang sampai akhirnya bisa menjadi member Secret Number sebagai penyanyi sekaligus penari utama."Aku emang suka dance kan dari dulu. Mulai kepikiran mungkin SMA (untuk serius), karena habis itu kuliah aku mulai mikir kayaknya performing in general, itu aku kayak ada adrenaline rush yang nggak bisa digantiin dengan apapun, jadi I want to do this to my career," ungkap Dita Karang
."Aku audisi berkali-kali kok nggak ada yang dpt sih, nggak ada yang nyangkut. Jadi karena aku suka K-Pop, jadi aku daftar kelas K-Pop dance di NY. Disitu ada audisi macem-macem company gede gitu, Diantara semuanya dia (Vine Entertainment) interested, tapi nggak ada kabar abis itu" jelasnya."Dari sana (New York) aku pulang ke Indonesia, aku bilang ke orangtua, aku mau ikut 1Milion Dance di Korea, sekalian mau audisi ladi di company yang tadi bilang interested. Aku ke korea sendirian, nggak kenal siapa-siapa, belum bisa ngomong Korea, aku audisi lagi dan langsung diterima deh, akhirnya masuk aku keterima dan mulai training, les bahasa karena aku mau debut di sini," lanjutnya.Impiannya sejak masih sekolah akhirnya bisa tercapai berkat kerja kerasnya, ia sudah menunjukkan debutnya di kancah International bersama group Secret Number lewat lagu Who This? Para penikmat K-Pop di berbagai belahan dunia pun merespon dengan baik."Sebenernya aku harusnya debut 26 Maret. Di Korea mulai parahnya (virus Corona) Februari pertengahan kan, semuanya tutup jadi kita nggak bisa persiapan apa-apa. Untuk music broadcasting sih nggak boleh ada fans kan, nggak boleh masuk, jadi cuma staff aja. Penyanyi sama manajer dn staff-staff aja. Kita fans masih banyak fans luar Korea, kan online kan, jadi kayaknya fans luar lebih banyak dari Korea deh. kalau liat komen-komen di MV ada dari Brazil, Spanyol, 'yaampun bisa yaa aku diliat orang dari mana-mana'," pungkasnya sambil tersenyum. https://www.youtube.com/watch?v=sPgNV9IlPx4
Baca Juga :