Project kolaborasi Big Hit Entertainment dan CJENM, 'I-LAND', menunjuk Rain dan Zico Block-B menjadi juri dan mentor demi menciptakan idola K-Pop baru.
Pada Selasa (12/05) Rain dan Zico Block-B dikabarkan tengah mempertimbangkan untuk bergabung dengan acara reality show terbaru stasiun televisi Mnet 'I-LAND' sebagai mentor sekaligus juri."Rain dan Zico sedang dalam pembicaraan untuk tampil sebagai mentor," kata seorang sumbr Mnet, melansir Soompi.Pihak I-LAND sendiri memililih Rain sebagai juri karena ia telah berkarier sebagai musisi K-Pop selama 18 tahun.Banyak lagu telah dipopulerkannya seperti 'Rainism' dan 'It's Raining'. Rain juga pernah membentuk grup global K-Pop MBLAQ dibawah J.Tune Camp Entertainment.Sementara Zico selain adalah anggota
boy group Block B yang debut sejak 2011. Belakangan tahun terakhir ia juga dikenal sebagai komposer. Banyak lagu yang diciptakannya meledak di dunia musik, salah satunya 'Any Song'.Lewat acara ini, Zico diharapkan dapat menyalurkan kemampuan dan membagikan ilmunya, kepada calon-calon idola K-Pop di I-LAND.'I-LAND' sendiri merupakan proyek pertama CJENM dengan perusahaan agensi BTS bernaung, Big Hit Entertainment, dan BELIF +.Ini akan menjadi reality show
Baca Juga :