Jokowi membagikan paket sembako lagi, namun puluhan warga sempat kecewa karena tidak kebagian paket yang dibawa Jokowi.
Puluhan warga dan pengemudi ojek daring sudah menunggu di dekat pintu keluar Istana Bogor, Jumat malam (10/4/2020). Mereka mendapatkan informasi bahwa Jokowi akan membagikan paket sembako.Saat rombongan presiden tiba, puluhan pengemudi ojek daring pun langsung menyerbu truk logistik. Namun kali ini Jokowi tidak sempat menyapa warga seperti biasanya.Usai membagikan paket, rangkaian rombongan Jokowi melanjutkan perjalanan ke wilayah Sukasari dan Jalan Raya Padjajaran. Puluhan warga yang menunggu di seputaran Sukasari kecewa setelah paket sembako yang ditunggu-tunggu telah habis. Meski merasa kecewa, namun warga tetap berharap sewaktu-waktu presiden Jokowi akan membagikan paket sembako lagi untuk warga yang belum kebagian.Salah satu pengemudi ojek daring, Erwin merasa senang karena mendapatkan paket sembako dari Jokowi. Ia merasa sangat terbantu dengan adanya paket sembako di saat kondisi serba sulit sekarang ini. Ia berharap sebagian besar warga yang sudah menunggu pun ikut kebagian sembako dari Jokowi.Sementara para pengojek lainnya juga mengaku sangat senang atas bantuan paket sembako yang dibagikan Jokowi ini. Pengemudi ojek mengatakan kondisi penghasilan merosot tajam setiap harinya, namun mereka selalu berada di jalanan dengan harapan rezeki akan datang dari usaha yang sudah dilakukannya. Eko Hadi |Bogor, Jawa Barat
Baca Juga :