Berbagai cara dilakukan aparat keamanan demi memutus mata rantai penularan covid-19. Di Bekasi Jawa Barat, tim gabungan Polres Metro Bekasi, Kodim 0507 dan Satpol PP kota Bekasi Minggu malam mmenggelar sweping warga yang masih berkumpul di luar rumah.
Tingginya peningkatan angka orang yang terjangkit virus corona di kota bekasi pada hari ini memaksa Muspida kota bekasi mengambil langkah tegas. Polres Metro Bekasi, Kodim 0507 dan Satpol PP kota Bekasi Minggu (22/3) malam men- sweeping sejumlah lokasi.Menggunakan speaker, mendatangi sejumlah tempat, seperti di Jalan Insiyur Haji Juanda, Terminal kota Bekasi, stasiun Bekasi Timur hingga menyasar ke sejumlah rental
play stations , warnet dan warung-warung yang dijadikan ajang nongkrong kawula anak muda.Menurut Kapolres Metro Bekasi Kota Kombes Pol. Wijonarko, dari pantauan di lapangan ternyata masih banyak warga yang membandel atau tidak mematuhi aturan yang ditetapkan pemerintah pusat maupun daerah.Terlihat masih banyaknya sejumlah pemuda yang berkumpul. Demi memutus matar antai penyebaran virus corona, pihaknya membubarkan semua yang kedapatan masih berkumpl.Jumlah orang terjangkit covid-19 di kota Bekasi mengalami peningkatan drastis sekitar 60% dalam 2 hari terakhir. Hingga hari minggu tercatat sudah 15 orang positif covid-19 dari sebelumnya yang baru 9 orang. Makhsanuddin Kurniawan | Bekasi, Jabar
Baca Juga :