Bersama Artis, Polda Metro Jaya Bagikan Masker di Pasar Tanah Abang

Bersama Sejumlah Artis, Polda Metro Jaya Bagikan Masker di Pasar Tanah Abang
Bersama Sejumlah Artis, Polda Metro Jaya Bagikan Masker di Pasar Tanah Abang (Foto : )
Polda Metro Jaya bersama sejumlah artis ibukota membagikan masker dan hand sanitizer gratis di Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat.
Dampak mewabahnya virus corona kini dirasakan oleh berbagai kalangan. Ada beragam cara yang dapat dilakukan untuk membantu mengurangi penyebaran wabah virus corona (covid 19). Salah satunya seperti yang dilakukan Polda Metro Jaya dengan membagikan masker dan hand sanitizer gratis kepada masyarakat. Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Kombes Suyudi Ario Seto bersama artis Chika, Okan dan Nardji, dibantu 31 personel Polsek Tanah Abang, membagikan langsung 1.500 masker dan puluhan dus
hand sanitizer kepada masyarakat di sekitar pusat grosir Tanah Abang, Jakarta Pusat, Kamis (19/3/2020). [caption id="attachment_294458" align="alignnone" width="900"]Bersama Sejumlah Artis, Polda Metro Jaya Bagikan Masker di Pasar Tanah Abang Bersama sejumlah artis, Polda Metro Jaya bagikan masker di Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat. (Foto: Istimewa).[/caption] Pembagian masker dimulai dari depan Metro Tanah Abang hingga depan Blok A Pasar Tanah Abang. Masyarakat terlihat antusias dengan pembagian masker dan hand sanitizer ini. "Aksi pembagian masker dan hand sanitizer yang melibatkan artis sebagai wujud membantu program pemerintah dan menghimbau pada masyarakat agar menjaga kebersihan sehingga tidak terpapar virus corona," ujar Suyudi di lokasi. Ia meminta kepada masyarat untuk disiplin hidup bersih dan menjaga kesehatan diri sendiri, lingkungan rumah dan lingkungan kerjaan serta membatasi kehidupan sosial selama 14 hari ke depan, guna mencegah penyebaran virus corona. "Kami menghimbau bagi para pengusaha masker dan hand sanitizer, jangan coba-coba melakukan penimbunan barang tersebut. Kami akan tindak tegas bagi penimbun," tegasnya. (*)