Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan memuji perlakuan suporter Aremania terhadap suporter bobotoh saat Arema FC menjamu Persib Bandung di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang di pekan kedua Liga 1. Meski Arema kalah Suporter Aremania bisa menerima kekalahan timnya dengan lapang dada dan tidak membuat kerusuhan selama pertandingan berlangsung. (Foto : PSSI)[/caption]Mochamad Iriawan juga memberikan pujian khusus kepada suporter Aremania yang bisa menjadi contoh bagi semua suporter di tanah air. Suporter Aremania menyambut kedatangan suporter Bobotoh Persib dengan tangan terbuka saat Arema FC menjamu Persib Bandung di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang di pekan kedua Liga 1.Menurut Iriawan, tindakan Suporter Aremania yang menyambut Suporter Bobotoh dengan hangat dan penuh persahabatan dalam pertandingan antara Arema Malang menjamu Persib Bandung layak menjadi contoh bagi para pendukung klub-klub lain di Indonesia.“Kami senang, sudah ada upaya para suporter untuk bersama-sama, seperti saat Aremania menyambut kedatangan bobotoh Persib. Bahkan di Malang kita tahu, tuan rumah kalah tapi pertandingan tetap lancar dan suasana penonton tetap damai,” kata pria yang akrab disapa ‘Iwan Bule’ ini.Iriawan menekankan, salah satu visinya menjadi Ketua Umum PSSI yakni memberdayakan kelompok suporter. Karena itu, ia pun membentuk Divisi Pembinaan Suporter dan Fans Klub di bawah pimpinan Budiman Dalimunthe yang pekan kemarin juga hadir di Stadion Kanjuruhan, Malang.