Harga Minyak Dunia Anjlok, Pertamina Turunkan Harga Pertamax CS?

pertamina
pertamina (Foto : )
PT Pertamina mengaku terus memantau pengaruh anjloknya harga minyak dunia ke dalam negeri. Hingga saat ini, keputusan soal adanya penyesuaian harga BBM dalam negeri masih terus dikaji. 
VP Corporate Communication Pertamina, Fajriyah Usman mengatakan, pihaknya terus memantau dinamika harga minyak mentah dunia, ekaligus menganalisis faktor-faktor lain yang juga memengaruhi harga BBM. Sebab, harga minyak dunia ditegaskan bukan satu-satunya faktor penentu harga BBM.Dia juga tidak mengonfirmasi apakah kondisi ini bisa jadi peluang untuk menurunkan harga BBM jenis Pertamax Cs dan justru bisa menghilangkan premium di pasaran. Pertamina, ditegaskannya, masih mengkaji segala dampak anjloknya harga minyak dunia itu.Harga minyak mentah dunia saat ini, disebut akan berpengaruh pada harga BBM di bulan berikutnya. Ini senada dengan apa yang disampaikan oleh Ditjen Migas Kementerian ESDM sebelumnya terkait formula harga BBM.Diberitakan sebelumnya, Harga minyak dunia terus menerus berangsur anjlok pada perdagangan hari kemarin, Senin 9 Maret 2020. Setidaknya harga minyak sudah anjlok lebih dari 30 persen setelah gagalnya Organisasi Negara-negara Eksportir Minyak (OPEC) dengan sekutunya mencapai kesepakatan soal pengurangan produksi.Harga minyak saat ini sudah mencapai level di bawah US$30 per barel. Minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) AS telah turun 33,16 persen menjadi US$27,59 per barel. Sedangkan, minyak mentah Brent yang jadi patokan internasional juga anjlok 30,33 persen menjadi US$31,54 per barel. Sumber Vivanews