Okan Kornelius Diam-Diam Terlibat Kampanye Anti Narkoba

(Okan Kornelius-herry Heriawan/ Foto: Instagram@okankornelius) Foto Instagram
(Okan Kornelius-herry Heriawan/ Foto: Instagram@okankornelius) Foto Instagram (Foto : )
Okan Kornelias ternyata aktif mengkampanyekan anti narkoba kepada masyarakat.”Hidup kita tergantung yang kita pilih”.
Lama tak tampil di televisi, artis Okan Kornelius diam-diam terlibat dalam kegiatan kampanye anti narkoba kepada masyarakat yang berlangsung di Car Free Day Thamrin, Jakarta, pada Minggu (23/2/2020) pagi. Okan mengatakan bahwa dirinya kerap diperbantukan untuk terlibat dalam berbagai kegiatan yang di prakarsai oleh kepolisian untuk mengedukasi masyarakat dari bahaya narkoba. “Aku sebagai MC dan membantu warga Indonesia untuk paham mengenai bahaya narkoba. Jadi emang saya cukup sering untuk membantu mensosialisasikan bahaya narkoba," kata Okan Kornelius kepada
antvklik [caption id="attachment_283970" align="alignright" width="703"](Herry Heriawan Dirnarkoba Polda Metro Jaya/Foto:Cendono) (Herry Heriawan Dirnarkoba Polda Metro Jaya/Foto:Cendono)[/caption] Okan Kornelius menambahkan bahwa dalam kesehariannya menjauhkan diri dari lingkungan yang negatif, agar terbebas dari pengaruh narkoba. "Nggak pernah (ditawari narkoba), karena nomor satu kita musti memilih lingkungan karena apapun dalam hidup kita tergantung lingkungan yang kita pilih," ungkapnya. Mantan suami presenter Viviane ini berprinsip untuk menjalani pola hidup sehat sebagai cara terbaik mengantisipasi bahaya narkoba. Menurutnya, lingkungan yang sehat ditambah olahraga yang teratur dampaknya akan berpikir positif dalm menatap masa depan yang lebih baik.