Jokowi Minta Skenario Antisipasi Jika Virus Corona Masuk Indonesia

jokowi di rapat bnpb
jokowi di rapat bnpb (Foto : )
Wabah virus corona sudah menyebar ke berbagai negara. Bahkan Indonesia seperti terkepung virus corona. Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah meminta skenario antisipasi jika virus corona masuk Indonesia.
Presiden Jokowi mengingatkan agar semua pihak mengantisipasi adanya bencana non alam seperti wabah virus corona. Hal tersebut ia sampaikan dalam Rapat Koordinasi Nasional Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), di Sentul, Bogor, Jawa Barat, Selasa (4/2/2020).Sejauh ini Kementerian Kesehatan belum menemukan kasus virus corona masuk Indonesia. Meski demikian, Jokowi mengingatkan agar semua pihak mengantisipasi kemungkinan masuknya virus yang belum ada vaksinnya itu."Ini bencana dan harus hati-hati dengan ini, kita harus punya skenario kalau itu terjadi. Moga-moga enggak terjadi di negara kita. Kalau terjadi harus punya skenario apa penyiapan apa, di mana, dikerjakan apa," kata Jokowi.Jokowi mengatakan, evakuasi warga Indonesia dari Wuhan di di Natuna adalah langkap pemerintah dalam menanggulanginya. Meski demikian perlu ada tahapan jika virus itu sudah masuk Indonesia."Step-step itu harus kita miliki karena kalau tidak kita akan tergagap-gagap," katanya lagi.Sebanyak 238 warga Indonesia dari Wuhan telah dikarantina di Natuna sejak hari Minggu (2/2/2020) lalu. Mereka ditempatkan di Pangkalan Udara Raden Sadjad selama dua pekan guna observasi. Lokasi ini berjarak 6 kilometer dari permukiman warga.Tercatat, lebih dari 20.000 orang terinfeksi virus corona di seluruh dunia dengan korban meninggal mencapai 426 orang. Sebagian besar korban terdapat di China daratan VivanewsÂ