Joko Susilo mengelukan absennya para pemain asing Persik dalam pemusatan latihan. Akibat ketidak hadiran mereka , pembentukan tim inti dan para pemain cadangan Macan Putih belum bisa dilakukan.
Persik Kediri mulai persiapan tim menuju Liga 1 musim 2020 secara bertahap. Akan tetapi program latihan Persik menghadapi hambatan dengan belum bergabungnya para pemain asing Tim Macan Putih. Dalam latihan yang dipimpin pelatih Joko Susilo, skuat pemain Persik Kediri belum komplit. Akibatnya Joko Susilo mengalami kesulitan dalam membentuk kerangka tim Persik Kediri.
Karena itulah, pelatih Joko Susilo meminta semua pemain terutama pemain asing agar bisa datang dalam Minggu ini.
"Untuk asing saya minta minggu ini semua bisa datang," kata Joko Susilo.
Sementara untuk pemain lokal, hampir semuanya sudah bergabung dalam pemusatan latihan Persik Kediri. Menurut pelatih yang akrab disapa Gethuk ini hanya ada satu pemain yang belum datang.
[caption id="attachment_274246" align="alignnone" width="900"]
Pelatih Persik Kediri Joko Susilo meminta para pemain asingnya untuk segera datang dan bergabung dalam latihan Tim Macan Putih menghadapi kompetisi Liga 1 musim 2020 yang akan dibuka secara resmi 29 Februari 2020.[/caption]
"Kalau lokal semua sudah datang tinggal satu yang belum datang," kata mantan asisteh pelatih Timnas Indonesia ini.
Absennya pemain asing diakui oleh Joko Susilo sebagai hambatan dalam latihan. Ketidak hadiran pemain asing membuat program latihan dan skema permainan, taktik dan strategi pertandingan belum bisa diterapkan dengan matang. Karena itu Gethuk ingin semua pemain Persik ikut latihan. Dengan demikian Gethuk bisa melakukan pembentukan tim inti dan para pemain cadangan.
"Jadi awal Februari kita sudah bisa memulai team building secara utuh," jelas Gethuk.
Sementara untuk kondisi fisik pemain, pelatih kelahiran Cepu ini mengaku sudah mulai bagus. Dia menargetkan pada akhir Februari 2020, kondisi fisik pemain sudah mencapai target yang diinginkan.
[caption id="attachment_274245" align="alignnone" width="900"] Para pemain lokal Persik Kediri sudah bergabung dalam pemusatan latihan dan hanya satu pemain yang datang. Akan tetapi para pemain asing Persik Kediri belum ada yang datang. (Foto: PSSI)[/caption]
"Fisik mulai bagus. Kita berharap di akhir Februari mereka berada di peak nya dan di level yang kita inginkan," pungkas Gethuk.
Dengan demikian program latihan bisa dilanjutkanke level yang lebih tinggi yaitu taktik dan strategy permainan yang diinginkannya di Liga 1 musim 2020.
Baca Juga :