AC Milan vs Juventus, Menanti Ibrahimovic vs Ronaldo di Semifinal Coppa Italia

Zlatan Ibrahimovic menantikan duelnya dengan Cristiano Ronaldo di semifina Coppa Italia
Zlatan Ibrahimovic menantikan duelnya dengan Cristiano Ronaldo di semifina Coppa Italia (Foto : )
Duel dua bintang besar Serie A, yakni striker anyar AC Milan, Zlatan Ibrahimovic, dengan juru gedor Juventus Cristiano Ronaldo di semifinal Coppa Italia diyakini akan berjalan menarik.
Kepastian ini datang setelah AC Milan memastikan diri lolos ke semifinal Coppa Italia dengan menyingkirkan Torino secara dramatis lewat babak perpanjangan waktu dengan skor 4-2 di San Siro, Selasa 28 Januari 2020.Pemain berusia 38 tahun itu bahkan mencetak satu dari empat gol Rossoneri ke gawang Torino di menit ke-109. Tiga gol AC Milan lainnya dicetak oleh Giacomo Bonaventura (12') dan brace Hakan Calhanoglu (90'+1, 106'). Dua gol Torino diborong Bremer (34', 71').Sementara Ronaldo lebih dulu membawa Juventus lolos ke fase empat besar dengan menyingkirkan AS Roma dengan skor 3-1, pada Rabu 22 Januari 2020.Seperti halnya Ibrahimovic, Ronaldo pun turut menyumbangkan gol di menit ke-26. Dua gol Juve lainnya dicetak masing-masing oleh Rodrigo Bentancur (38’) dan Leonardo Bonucci (47’). Sedangkan Roma membalas lewat gol bunuh diri kiper Gianluigi Buffon di menit ke-50.Pertemuan nanti bisa menjadi bentrokan pertama Ibrahimovic dengan Ronaldo sejak Ibra kembali menjejakkan kakinya di Serie A per Januari 2020.Duel ini akan semakin memanas dengan kelakuan Ibra yang memang kerap melontarkan komentar-komentar sinis terhadap CR 7.Sebelumnya dalam sebuah wawancara, bomber Swedia itu menilai pilihan pemain asal Portugal itu bergabung bersama Juventus bukan tantangan besar."Kenapa dia tidak sekalian bergabung ke klub divisi dua beberapa tahun lalu? Coba jadi juara di klub divisi dua dan mengantarkan mereka ke kompetisi papan atas. Pindah ke Juventus sama sekali bukan tantangan," ujar Ibrahimovic.Bahkan di konferensi pers pertamanya, Ibrahimovic langsung menyinggung pemilik lima Ballon d'Or itu. Ibrahimovic secara blak-blakan menilai Ronaldo yang saat ini merumput di Liga Italia bersama Juventus bukan yang asli, hanya Ronaldo palsu."Saya akan menemui Ronaldo sungguhan di (Liga) Italia? Tidak akan. Hanya ada satu Ronaldo asli, asal Brasil!" ucap Ibrakadabra.Zlatan Ibrahimovic pun tidak memilih Ronaldo ke dalam 11 pemain tim terbaik versinya sendiri. Penyerang anyar AC Milan itu hanya memasukkan Lionel Messi.Sejak datang ke Milan, Ibrahimovic mampu mencetak dua gol dalam lima pertandingan. Selain itu, Milan mencatat lima kemenangan dan satu hasil imbang usai kedatangan Ibrahimovic.Sementara itu Ronaldo juga tengah berada dalam kondisi bagus saat ini. CR7 sudah mencetak total 20 gol dalam 26 pertandingan musim ini. Ronaldo juga selalu mencetak gol dalam lima laga terakhir yang ia mainkan.Duel Ibrahimovic dengan Ronaldo tercatat sudah terjadi 10 kali baik saat membela klub ataupun tim nasional. CR 7 unggul atas Ibra dengan catatan 5 kemenangan, 4 kali imbang, dan hanya sekali kalah.Pertemuan terakhir keduanya terjadi di fase grup Liga Champions 2015-2016. Kala itu, Ronaldo bersama Real Madrid mengalahkan Zlatan Ibrahimovic yang saat itu masih memperkuat Paris Saint-Germain, dengan skor 1-0 di Santiago Bernabeu, berkat gol tunggal Nacho.Milan akan lebih dulu menjamu Juventus di leg pertama semifinal Coppa Italia pada 12 Februari 2020. Laga leg kedua bakal digelar di Stadion Allianz pada 4 Maret mendatang.