Ganda Campuran Hafiz/Gloria menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang lolos ke semifinal Thailand Masters 2020. Tunggal putra Seshar Hiren dan tunggal putri Gregoria Mariska gagal ikuti jejak Hafiz/Gloria.
Bermain di Indoor Stadium Huamark, Thailand pasangan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja akhirnya keluar sebagai pemenang dari perang saudara dengan Adnan Maulana/ Mychelle Crhystine Bandaso di babak perempat final Thailand Masters 2020. Hafiz/Gloria menang dalam dua game langsung, 21-19 dan 21-18.Dengan ini Hafiz/Gloria akan maju ke semifinal dan akan menghadapi pasangan ganda campuran Malaysia Tan Kian Meng/Lai Pei Jing usai mengalahkan pasangan Denmark Niclas Nohr/Sara Thygesen.Sayangnya Hafiz/Gloria menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang berhasil maju ke semifinal. Pada nomor tunggal putra Shesar Hiren Rhustavito gagal mengalahkan Shi Yuqi. Shesar sempat menjalani duel sengit di gim pertama, namun skor awal berhasil direbut Yuqi, 21-19.Memasuki gim kedua Shesar kembali tidak bisa memberikan perlawanan keras kepada Shi Yuqi dan memberikan kemenangan mudah bagi lawannya dengan skor akhir 15-21.Pemain tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung juga terhenti di babak perempat final Thailand Masters 2020. Gregoria tak mampu mengatasi permainan Akane Yamaguchi dari Jepang. Ia kalah dalam dua game langsung 23-25, 14-21.Hasil itu juga menambah daftar kekalahan Gregoria dalam pertemuannya dengan Akane Yamaguchi, dari lima kali bertanding Gregoria kalah 4 kali dan baru pernah menang satu kali.
Hafiz/Gloria Wakil Tunggal Indonesia di Babak Semifinal Thailand Masters 2020
Jumat, 24 Januari 2020 - 20:21 WIB