Bobol Brankas Koperasi Pondok Pesantren, Komplotan Pencuri Diringkus Polres Tegal

komplotan pencuri tegal
komplotan pencuri tegal (Foto : )
Bobol brankas berisi uang tunai ratusan juta rupiah dari sebuah kantor BMT dan Koperasi Pondok Pesantren di Kabupaten Tegal, komplotan pencuri diringkus anggota Satreskrim Polres Tegal.
Lima dari tujuh komplotan pencuri yang membobol brankas sebuah kantor BMT dan koperasi di Desa Cangkring dan Desa Kajen, Kecamatan Talang, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah, pada 18 Desember lalu, ditangkap anggota Satreskrim Polres Tegal.Lima tersangka ditangkap dari sejumlah tempat persembunyiannya di Cirebon, Jawa Barat.  Tiga tersangka terpaksa dilumpuhkan petugas karena melawan saat ditangkap.Komplotan ini beraksi diawali dengan memilih target terlebih dahulu, aksi dilakukan pada dinihari, dengan cara merusak gembok pagar menggunakan gunting baja, dan menjebol pintu kantor menggunakan linggis. Setelah menemukan lokasi brankas, tersangka lalu membongkar brangkas menggunakan alat las.Kapolres Tegal AKBP Dwi Agus Prianto menyebut, dari lokasi pertama di kantor BMT Muamalat, kawanan pencuri ini berhasil membawa kabur uang tunai senilai seratus dua puluh lima juta rupiah. Sedang di lokasi kedua yakni di Koperasi Pondok Pesantren Baitul Ma'mur, berhasil membawa kabur uang tunai tujuh juta rupiah.Dari tangan tersangka, polisi menyita sejumlah barang bukti yakni gunting baja, palu berukuran besar, alat las, bor serta uang tunai. Sedangkan dua orang tersangka lainnya masih dalam pengejaran petugas. Wiwing Wiwoho | Tegal, Jawa Tengah