Saung, meja makan, lampu, bahkan piring Restaurant Basecamp Military Lifestyle didesaind dengan interior bernuansa militer. Aneka Gurame dengan bumbu Jawa Barat, cah kangkung siap mengisi perut lapar Anda. Dan yang menariknya, pramusajinya cantik-cantik dan ganteng-ganteng siap melayani Anda.
Tahukah Anda, siapa dibalik sukses Resto Basecamp Military Lifestyle, di jl. Raya Puncak No.22 Cipayung, Megamendung Bogor? Adalah Dewi Persik, bersama dua rekannya Andy Wibowo dan Bianca Liza, mencoba bisnis baru kuliner berbau tempat wisata militer.
[caption id="attachment_258289" align="alignnone" width="900"]
Resto basecamp military lifestyle. (Foto:ANTV/Krisminarti)[/caption]
“Meski jadi salah satu owner, namun Ibu Dewi Persik jarang kesini, karena sibuk shooting,” kata Manager Operasional Base Camp Military Lifestyle, Roni Ruhiyatna, kepada Antvklik.com.
Terlepas dari cerita Dewi Persik, Resto Basecamp Military mempunyai keunikan dalam menjamu para pengunjungnya. Adapun resto yang ditawarkan basecamp tetap bernuansa militer.
[caption id="attachment_258292" align="alignnone" width="900"] Piring-piring resto basecamp military lifestyle. (Foto: Military"s Indonesia Blogspot)[/caption]
Mulai piring, meja makan yang di tiap-tiap meja terdapat topi tentara. Saung makannya pun seperti barak tentara lengkap, dengan truk angkut militer. Uniknya lagi, kita bisa makan dimeja dalam truk-truk militer besar.
Soal menu makan seperti restaurant masakan sunda lainnya, aneka menu gurame, cah kangkung, soto daging siap mengisi perut Anda. Sedangkan makanan ringan yang bisa dinikmati sambil ngopi adalah tahu isi, martabak manis, martabak telur.
[caption id="attachment_258296" align="alignnone" width="900"] Saung makan basecamp military lifestyle. (Foto:ANTV/Krisminarti)[/caption]
Jika Anda penggemar juice, tak perlu khawatir karena basecamp Military Lifestyle, juga menyajikan menu aneka juice dan tentu saja tak ketinggalan ice cream.
Namun ada yang menarik, pramusajinya cantik-cantik dan ganteng-ganteng, lengkap berpakaian ala tentara.
“Kalau weekend kami benar-benar sibuk, banyak tamu kadang kami kewalahan, tapi kami senang melayaninya,” kata Ayu, salah satu pramusaji cantik.
[caption id="attachment_258310" align="alignnone" width="900"] Kolam ikan koi menambah indahnya basecamp military lifestyle. (Foto:ANTV/Krisminarti)[/caption]
Bagi pengunjung yang kebetulan membawa putra-putrinya ikut berwisata tak perlu khawatir. Karena selain mereka bisa menikmati makanan, para anak –anak juga akan dimanjakan dengan permainan seperti lompat-lompat tali, perosotan dan permainan lainnya.
Selain itu, mereka juga bisa melihat ikan-ikan koi dengan ukuran besar yang terdapat dalam kolam ikan, dekat meja makan restaurant.
Anda penasaran?
Tunggu apalagi? Ayo segera catat dan lingkari hari libur kalian. Dijamin kamu akan puas berfoto, selfie bersama orang-orang tersayang anda. Jadikan hari libur anda tahun ini berkesan bersama basecampMilitary Lifestyle.
Dewi Persik Dibalik Resto Basecamp Military Lifestyle Nuansa Militer
Selasa, 10 Desember 2019 - 17:26 WIB