Kemacetan parah terjadi di Jalan Layang Non Tol (JLNT) Casablanca Jakarta Pusat. Panjang antrean kendaraan mencapai 2 kilometer.
Kemacetan terjadi depan ITC Kuningan menuju Tanah Abang Jakarta Pusat, Selasa (26/11/2019). Kemacetan diperparah dengan banyaknya sepeda motor yang melintasi jalan ini. Padahal tanda larangan melewati JLNT sudah dipasang di mulut jalan .
Kondisi ini membuat jarak sejauh 3,4 kilometer harus ditempuh selama satu jam. Padahal biasanya di saat normal, jarak itu hanya membutuhkan waktu tempuh selama 10 menit saja.
JLNT Casablanca resmi beroperasi pada 30 Desember 2013 saat Joko Widodo masih menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta. Proyek ini dimulai pada era Gubernur Fauzi Bowo guna mengurai kepadatan depan ITC Kuningan.
Mahendradewanata I Jakarta
Baca Juga :