Semua barang bukti bom rakitan dan bahan peledak lainnya dimusnahkan dengan cara diledakkan dan dibakar di Desa Kelumpang Kebun, Hamparan Perak, Kabupaten Deliserdang, Sumatera Utara.
Pasca pengeledahan tiga rumah kawanan kelompok pelaku bom bunuh diri di kawasan Sicanang Belawan, petugas berhasil menyita sejumlah barang bukti seperti bom rakitan dan bahan peladak. Semua bahan tersebut telah dimusnahkan dengan cara diledakkan dan dibakar di kawasan Jalan Sei Bedara Jatian Pasar 3, Desa Kelumpang Kebun, Hamparan Perak, Kabupaten Deliserdang, Sumatera Utara.[caption id="attachment_250296" align="alignnone" width="900"] Peledakan bom rakitan di Desa Kelumpang Kebun, Deliserdang(Foto: ANTV/Martinus Sitorus)[/caption]Hingga saat ini petugas Densus 88 anti teror dibantu Brimob Polda Sumut telah mengamankan 46 orang terduga kelompok pelaku bom bunuh diri di halaman Polrestabes Medan yang saat ini berada di Brimob Polda Sumut.Kapolda Sumatera Utara Irjen Pol. Agus Andrianto mengatakan, dari hasil pemeriksaan terhadap pelaku yang telah diamankan ini para pelaku tidak tahu lagu Indonesia Raya dan tidak hafal Pancasila.“Mereka telah menyebarkan paham radikal mengunakan media sosial dan pengajian eksklusif tanpa ada pengawasan, serta mereka berkeinginan untuk mendirikan negara sendiri, “ ujar Kapolda sumut, Irjen Pol. Agus Andrianto.Kini Densus 88 Anti Teror dibantu Polda Sumatera Utara masih mengejar terus kelompok jaringan pelaku bom bunuh diri yang telah terpapar paham radikal.Martinus Sitorus | Belawan, Sumatera Utara
Baca Juga :