Untuk pertama kali, mantan pengisi acara Pesbukers Kartika Putri memperlihatkan wajah malaikat kecilnya, Khalisa Aghnia Bahira ke hadapan publik. Selebritis Kartika Putri untuk pertama kalinya memamerkan wajah anak putrinya yang bernama Khalisa Aghnia Bahira yang dilahirkan pada Jumat, 18 Oktober 2019 lalu melalui media sosial Instagram ke hadapan publik.
Istri dari Habib Usman Bin Yahya ini melalui unggahan instagram pribadinya membagikan pose Khalisa yang tampak menggunakan bandana sedang lelap tertidur hari ini, Sabtu (16/11/2019). Seperti diketahui, Kartika sebelumnya enggan menampakan wajah sang putri dalam setiap unggahan pada media sosial miliknya. Namun kali ini, Kartika Putri mengunggah jelas wajah sang malaikat kecilnya dan berharap doa yang terbaik untuk putri kesayangannya.
“Bismillahirrahmanirrahim.. MasyaAllah Tabarakallah.. kenalin ini malaikat kecilku @khalisaworld .. mohon doa yang terbaik ya buat khali ?," tulis Kartika Putri Sontak saja, unggahan ini mendapatkan respon dari beberapa sahabatnya seperti Fenita dan Tya Ariestya. "MasyaAllah gemesiiiin bangeeeet..cantik sholehah," tambah Fenita Arie. "Masyaallahhhhh cw bgt ini mah neng @kartikaputriworld , cantiiiik," timpal Tya Ariestya.
Netizen pun tak ketinggalan, beragam komentar dan doa terhadap bayi Khalisa mengalir deras. Bahkan tak sedikit netter yang cenderung menyoroti hidung Khalisa yang mancung. dini_sriw : Masya Allah mirip banget habib... aufaiis61 : Masya Allah cantik bgt moga jd anak yg solehah ya manfaat dunia&akherat aamiin. putrisari633 : Gemesh sama hidungnya ? e_karismawati : MasyaAllah ya Allah cantiknya hidungnya mancung, tambah gemay pake bandana jd ga sabar dandanin anak sendiri pakein bandana kaya gini ??? maydinda.f : MasyaAllah cantik bngt bikin gemesh? ftrany : MasyaAllah...cantik sekali, semoga tumbuh jadi anak sholeha&membanggakan ya
ya.. Khalisa Aghnia Bahira putri pertama pasangan Kartika Putri dan Habib Usman Bin Yahya sempat dilarikan ke rumah sakit seminggu setelah dilahirkan. Untuk tindakan medis, pihak rumah sakit harus menginkubasi Khalisa selama 48 jam yang diduga mengalami bayi kuning.