Sejumlah pertandingan babak Kualifikasi Pala Eropa 2020, digelar Jum’at dinihari tadi (15/11). Sejumlah pertandingan menjadi penentu kelolosan sejumlah negara ke babak putaran final Piala Eropa 2020. Prancis, Turki, Inggris, dan Ceko adalah empat negara yang memastikan, setelah sukses menambah “poin aman” untuk mengunci tiket lolos.
Beberapa negara berpesta gol. Namun tak semua kemenangan meloloslan mereka. Inggris melumat Montenegro 7-0 di Wembley Stadium dalam lanjutan kualifikasi Grup A, sekaligus memastikan tiket lolos putaran final.
Kemenangan besar juga diraih Portugal yang menghajar Lithuania di Estadio Do Algarve, Sao Joao da Venda, enam gol tanpa balas dalam lanjutan kualifikasi Grup B. Di laga ini, Cristiano Ronaldo mencetak hattrick. Namun Portugal belum lolos.
Turki hanya mampu bermain imbang 0-0 saat menjamu Islandia di Turk Telekom Stadyumu. Namun hasil itu sudah cukup membuat Turki meraih satu tiket ke putaran final Piala Eropa 2020, mewakili Grup-H bersama Prancis. Juara Dunia 2018 itu memastikan lolos ke putaran final Piala Eropa 2020 setelah 2-1 atas Moldova dalam duel yang berlangsung di Stade de France.
Di pertandingan lainnya, Republik Ceko mempecundangi Kosovo dengan skor tipis 2-1. Di sisi lain, Serbia juga hanya bisa menang 3-2 saat menjamu Luksemburg.
Kini untuk semetara baru 10 negara memastikan lolos ke putaran fial Piala Eropa 2020. Mereka adalah, Belgia, Italia, Rusia, Polandia, Ukraina, Spanyol, Turki, Prancis, Inggris, dan Ceko. Masih ada 12 slot diperebutkan hingga laga akhir 18 November 2019 mendatang.
Berikut ini hasil lengkap pertandingan kualifikasi Piala Eropa 2020, Kamis 14 November 2019 (Jumat dini hari WIB):
Turki 0 - 0 Islandia
Inggris 7 - 0 Montenegro
Rep.Ceko 2 - 1 Kosovo
Serbia 3 - 2 Luksemburg
Portugal 6 - 0 Lithuania
Prancis 2 - 1 Moldova
Albania 2 - 2 Andorra
Inggris 7 - 0 Montenegro
Rep.Ceko 2 - 1 Kosovo
Serbia 3 - 2 Luksemburg
Portugal 6 - 0 Lithuania
Prancis 2 - 1 Moldova
Albania 2 - 2 Andorra
Baca Juga :