Jambi Masuk, 18 Tim Dari 25 Negara Ikuti Tour de Singkarak 2019

Tour de Singkarak (TdS) 2019
Tour de Singkarak (TdS) 2019 (Foto : )
Pembalap Tour de Singkarak (TdS) 2019 akan melewati rute sepanjang 1.363 kilometer yang terbagi atas 9 etape. Grand opening di Pantai Gandoriah Pariaman dan Grand Clossing di Danau Cimpago, Padang.
TdS kali ini tidak hanya melibatkan kota dan kabupaten di Sumbar tetapi juga dua daerah di Provinsi Jambi. Di Sumbar ada 14 kabupaten dan kota yang akan dilalui sementara di Jambi melewati Kabupaten Kerinci dan Kota Sungai Penuh.Wakil Gubernur Sumbar, Nasrul Abit mengatakan masuknya Jambi dalam Tour de Singkarak 2019 bisa menjadi awal untuk kerja sama lebih lanjut dengan provinsi lain ke depannya."Ada kemungkinan Muko-Muko dan Pekanbaru ikut. Kami mendukung asal namanya tetap dipertahankan," katanya.Ajang balap sepeda internasional Tour de Singkarak (TdS) 2019 yang akan berlangsung pada 2-10 November akan diikuti 18 tim dari 25 negara, setelah dua tim, yakni dari Sri Lanka dan Australia, menyatakan diri mundur."Dua tim itu, Sri Lanka Police dan Oliver’s Real Food Racing’s Team dari Australia,”ujar Race Director Tour de Singkarak, Jamaluddin Mahmood di Padang, Jumat.Meski jumlah tim berkurang, namun Jamaluddin menjamin tidak berpengaruh secara kualitas karena tim yang berpartisipasi tetap yang terbaik.Bahkan dua tim yang ikut adalah yang terbaik di Asia dan masuk 30 besar tim terbaik di dunia.Berikut sembilan etape TdS 2019 yang dilaksanakan 2 hingga 10 November 2019 :Etape I (107,3 km) : Start di Pantai Gandoriah (Kota Pariaman) dan finish di Istano Basa Pagaruyung (Kabupaten Tanah Datar)Etape II (112, 2 km) : Start di Kantor Bupati Pasaman (Kabupaten Pasaman) dan finish di jam Gadang (Kota Bukittinggi)Etape III (125,6 km) : Start di air terjun aka barayun (Kabupaten Lima puluh kota) dan finish di Jln. Sudirman (Kota Padang Panjang)Etape IV (205,3 km) : Start di Kantor Bupati Dharmasraya (Dharmasraya) dan finish di lapangan Segita (Kota Sawahlunto)Etape V (206,5 km) : Start di Kantor Dinas Pariwisata Payakumbuh (Kota Payakumbuh) dan finish di Ambun Pagi (Kabupaten Agam)Etape VI (214,2 km) : Start di Dermaga Singkarak (Kabupaten Solok) dan finish di taman kota Padang Aro (Kabupaten Solok Selatan)Etape VII (82,9 km) : Start di Air Terjun Telun Berasap (Kabupaten Kerinci, Jambi) dan finish di Dermaga Danau Kerinci (kabupaten Kerinci, Jambi)Etape VIII (200,4 km) : Start di depan Lapangan Merdeka (Kota Sungai Penuh) dan finish di alun Painan (Kabupaten Pesisir Selatan)Etape IX (107,7 km) : Start di Pantai Carocok, Painan (Kabupaten Pesisir Selatan) dan finish di Pantai Cimpago (Kota Padang).