Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Gideon/Kevin Sanjaya menjadi penyumbang gelar kedua untuk Merah Putih dalam kejuaraan bulutangkis, French Open, 2019, yang berakhir Senin dinihari, (28/10) di Stade Pierre de Coubertin, Paris, Prancis Paris, Prancis.
Gelar juara mereka sabet, setelah didapat setelah “The Minions” sukses mengalahkan ganda putra asal India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty 21-18, 21-16, hanya dalam waktu 35 menit. Ini gelar kedua, buat Indonesia, setelah sebelumnya, ganda campuran, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti juga meraih gelar juara. Namun sayang, tunggal putra, Jonatan Christie, gagal meraih juara setelah takluk dari Chen Long 19-21 dan 12-21 di laga final.Buat Kevin/Marcus, gelar di French Open, adalah gelar ketujuh BWF World Tour mereka sepanjang tahun 2019, setelah Malaysia Masters, Indonesia Masters, Indonesia Open, Japan Open, China Open, dan yang terbaru Denmark Open, pekan laluKemenangan ganda nomor satu dunia, atas Ganda India tersebut, memperpanjang rekor Kevin/Marcus yang tak terkalahkan di enam pertemuan mereka sebelumnya. Gelar ini sekaligus juga jadi penebus kegagalan, setelah di final tahun lalu Kevin/Marcus kalah dari ganda Cina di final.
Jalannya pertandingan Marcus/Kevin yang tampil menekan tanpa kompromi, memulai game pertama dengan keunggulan cepat 6-1. Pasangan India, Rankiredddy/Shetty selanjutnya mampu mendekat 4-8, namun Marcus/Kevin mampu menjaga keunggulan 9-5.Sempat ketat saat Rankireddy/Shetty mampu menipiskan jarak menjadi 7-9. Kemudian Rankireddy/Shetty sempat menambah satu angka sebelum Marcus/Kevin memimpin pada interval 11-8. Akan tetapi, Kevin/Marcus beberapa kali melakukan kesalahan, hingga membuat Satwiksairaj/Chirag mampu menyamakan kedudukan 17-17.[caption id="attachment_243062" align="alignnone" width="900"]
Baca Juga :