Kebakaran kembali terjadi di kawasan hutan Gunung Cengkik, Karawang, Jawa Barat, Selasa sore (22/10/2019).Kali ini, titik api berada di wilayah Kampung Hegarsari, Desa Kutalanggeng, Kecamatan Tegalwaru, Karawang, Jawa Barat.Angin kencang dan banyaknya dahan kering, membuat api terus membesar dan sulit dikendalikan. petugas gabungan, BPBD, relawan dan TNI berusaha memadamkan dengan alat seadanya. Untuk mengantisipasi api menjalar ke permukiman warga, petugas disiagakan dibeberapa titik permukiman warga.[caption id="attachment_241126" align="alignnone" width="900"]
Petugas dan warga berusaha padamkan api (Foto: ANTV/Agung Prasetio)[/caption]Sebelumnya, Senin siang (21/10/2019) kawasan hutan Gunung Cengkik, Di Desa Cintalanggeng, Kecamatan Tegalwaru, Karawang, Jawa Barat, terbakar. Selasa pagi, api telah dinyatakan padam.Cuaca panas dan angin kencang diperkirakan yang membuat api kembali membesar dan membakar ke hampir seluruh kawasan hutan Gunung Cengkik.Data dari petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Karawang, sedikitnya tuju puluh hektar lahan terbakar. Data tersebut belum termasuk kebakaran hutan di wilayah Desa Ciptalanggeng. Agung Prasetio | Karawang, Jawa Barat
Baca Juga :