"Sejauh ini berdasarkan info dari dua perawat Indonesia yang bekerja di RS Al Hamna dan P4W KJRI Jeddah, tidak ada korban WNI," kata Endang saat dikonfirmasi dari Jakarta, Jumat (18/10/2019).Dia mengatakan bahwa korban tabrakan bus rombongan umrah dengan truk yang terjadi di jalan yang menghubungkan Mekkah dan Madinah di wilayah Al Akhal Center itu terdiri atas warga negara Pakistan dan Bangladesh."Namun demikian, Tim Yanlin KJRI akan mengecek langsung ke Kepolisian Madinah dan rumah sakit-rumah sakit di Madinah untuk lebih memastikan tidak ada WNI dalam kecelakaan tersebut," katanya.
Sebelumnya, bus rombongan umrah bertabrakan dengan truk di Madinah Arab Saudi (16/10/2019). Kecelakaan terjadi di wilayah Al-Akhal Center sekira pukul 7 malam waktu setempat di ruas jalan yang menghubungkan Mekkah dan Madinah.
Otoritas berwenang Arab Saudi menyebut, 35 orang yang tewas merupakan warga asing yang sedang melakukan ibadah umrah.
Sumber: Antara