Tim Cadangan, Loloskan Liverpool Ke Babak 16 Besar Piala Liga Inggris

pool-2
pool-2 (Foto : )
Liverpool yang harus menjalani pekan padat, atau bermain per tiga hari tak mau ambil risiko saat menghadapi babak 32 besar Piala Liga Inggris, Kamis dinihari tadi (26/9)
Menghadapi MK Dons, yang bermain di Divisi satu, atau “Kasta Ketiga” Liga Inggris, Liverpool memainkan beberapa pemain cadangan yang jarang dimainkan di kompetisi utama, Liga Primer atau Liga Champions.Dalam pertandingan yang berlangsung di MK Stadium, kandang MK Dons, The Reds memainkan “Trio Penyerang belia”, Harvey Elliot, 16 tahun, Rhian Brewster, 19 tahun, dan Curtis Jones, 19 tahun di starter lini depan menggantikan “Sadio Mane, Firmino, dan Mohamed Salah. Di tengah ada Alex Chamberlain, Adam Lalana, dan Naby Keita, pemain utama namun jarang dimainkan. Di belakang hanya ada James Milner pemain senior, didampingi Lovren, Gomez, Ja Hoever baru 17 tahun, dan Kiper 20 tahun, Caomihin Kelleher.Tampil dengan skuad pelapis, Liverpool tetap mendominasi jalannya pertandingan dan bahkan nyaris mencetak gol pada menit ke-13 ketika Elliott mendapat ruang tembak. Sepakan keras dilepaskan namun bola menghantam mistar dari jarak dekat.Elliott tampil memukau di babak pertama dengan kecepatannya dari sisi kanan merepotkan pertahanan MK Dons. Pada menit ke-26, Elliott mengirimkan umpan silang yang ditanduk Milner, namun bola melebar.[caption id="attachment_232732" align="alignnone" width="300"] Liverpool Kapten Tim, James Milner memberikan selamat pada "Darah Muda " Liverpool yang tampil gemilang di Piala Lga Inggris.[/caption]Dominasi Liverpool berujung gol pada menit ke-41 ketika Milner mendapat bola di lini tengah. Dalam posisi bebas, Milner melepaskan sepakan dari luar kotak penalti yang sebenarnya bisa ditangkap Stuart Moore. Sayangnya, bola terlepas dan masuk ke gawang. Liverpool unggul 1-0 dan bertahan hingga turun minum.Babak kedua, Liverpool masih menguasai pertandingan tapi MK Dons perlahan mulai berani memberikan ancaman. Liverpool mendapat kans bikin gol lagi pada menit ke-51 tapi sepakan Elliott cuma menyasar sisi gawang.Peluang terbaik MK Dons hadir pada menit ke-59 ketika crossing ke kotak penalti membuat lini pertahanan Liverpool terbuka. Jordan Bowery menanduk bola itu dan Caoimhin Kelleher sudah terkecoh, namun cuma menerpa tiang.Liverpool yang sempat tertekan selepas 10 menit pertama di babak kedua mampu menggandakan keunggulan pada menit ke-69. Kerjasama Lallana dan Milner di sisi kiri diakhiri crossing ke tiang jauh. Ki-Jana Hoever mendahului bek MK Dons dan menanduknya ke gawang.Pada menit ke-75, Chamberlain punya peluang untuk memperbesar keunggulan. Mendapat ruang tembak di depan kotak penalti, Chamberlain melepaskan sepakan keras tapi bola bisa ditepis Stuart Moore dan menerpa tiang.MK Dons setelahnya malah mampu menekan Liverpool dan merepotkan barisan pertahanan. Semenit setelahnya Jordan Bowery mendahului bek Liverpool untuk menanduk bola crossing tapi Kelleher bisa menepisnya. Empat menit kemudian MK Dons kembali bikin peluang. Beruntung ada Lovren yang menghalau bola sundulan George Williams di depan gawang.MK Dons berusaha mencari gol hiburan di sisa pertandingan namun Liverpool tetap keluar sebagai pemenang dengan skor 2-0. Mereka pun lolos ke babak keempat atau 16 besar.“Ini hasil yang bagus buat tim kami, yang memainkan pemain pemain muda. Kami lolos 16 besar, namun juga bugar menghadapi pertandingan hari Sabtu (28/9),” ujar Jurgen Klopp manajer Liverpool. Dimaikannya pemain pelapis ini, karena Sabtu (28/9) Liverpool akan kembali bermain di Liga Primer Sheffield United, dan Dalzburg di Liga Champion, tiga hari berselang.
Susunan pemain MK Dons: Stuart Moore; George Williams, Regan Poole, Joe Walsh; Callum Brittain, David Kasumu (Jordan Houghton 61'), Conor McGrandles, Alex Gilbey (Hiram Boateng 76'), Brennan Dickenson (Russell Martin 46'); Jordan Bowery, Sam Nombe.Liverpool: Caoimhin Kelleher; Ki-Jana Hoever, Dejan Lovren, Joe Gomez, James Milner; Alex Oxlade-Chamberlain (Herbie Kane 82'), Adam Lallana, Naby Keita (Pedro Chirivella 63'); Harvey Elliott, Rhian Brewster, Curtis Jones