Kejutan Piala Liga Inggris, Tottenham Didepak Tim Kasta Keempat

totte-4
totte-4 (Foto : )
Pertandingan Piala Liga Inggris yang mempertemukan tim tim dari lintas divisi kerap diwarnai kejutan. Tim yang tampil di Divisi dua, atau “Kasta Keempat Liga Inggris”,  Colchester yang bermain militan lepas tanpa beban, sukses mendepak Tottenham Hotspurs, di babak 32 besar, lewat adu penalti, 4-3, Rabu dinihari tadi (25/9).
Bertanding di Cholchester Community Stadium, Rabu (25/9) dini hari WIB, Tottenham yang tampil dengan beberapa pemain pelapis, kesulitan sepanjang laga menghadapi Colchester, yang tampil ngotot, sepanjang pertandingan. ESPN  mencatat, Tottenham unggul 75% dalam penguasaan bola, dengan membuat 19 shots, namun hanya 4 yang on target. Sementara tuan rumah sempat empat kali mengancam gawang tim tamu.[caption id="attachment_232336" align="alignnone" width="300"]
Piala Liga Inggris Para pemain Tottenham seperti tak percaya kalah melawan Tim Divisi Dua, Colchester, padahal menyerang sepanjang pertandingan.[/caption]Di babak pertama, beberapa peluang emas yang dimiliki Spurs gagal berbuah gol. Tendangan Ben Davies menit 24 melayang tipis diatas gawang Colchester. Begitupub dengan sontekan Lucas Moura beberapa menit kemudian.Memasuki babak kedua, Pelatih Mauricio Pochettino memasukan Christian Eriksen dan Son Heung Min, namun tak juga menghasilkan gol.Hingga 90 menit laga normal berjalan, tidak ada gol di laga Colchester vs Tottenham. Skor 0-0 memaksa adu penalti ditempuh guna mencari pemenang.Di babak tos-tosan itu, penendang pertama Tottenham, Christian Eriksen gagal mencetak gol, setelah tendangannya di blok Kiper Colchester, Dean Gerken. Penendang kedua, Lucas Moura, juga gagal, sepakannya membentur tiang gawang. Hanya Delle Ali, Son heung Min, dan Erik Lamela yang sukses menjalankan tugasnya. Sementara Colchester hanya sekali gagal menceploskan bola, setelah tendangan Jevani Brown bisa ditahan Kiper cadangan Tottenham, Paulo Gazzaniga.[caption id="attachment_232337" align="alignnone" width="300"] Piala Liga Inggris