Dua kelompok massa berdemonstrasi di depan gedung DPR/MPR RI. Salah satu kelompok mengaku datang dari masyarakat yang tergabung dari Dewan Persaudaraan Relawan Rakyat Indonesia dan emak-emak militan.Sejumlah massa yang mengaku dari Aliansi Mahasiswa dan Pemuda peduli KPK menggelar aksi menuntut segera melakukan pengesahan Revisi Undang-Undang KPK di kawasan gedung DPR, Jakarta, Jumat (20/9/2019).Dua kelompok massa berdemonstrasi di depan gedung DPR/MPR RI. Salah satu kelompok mengaku datang dari masyarakat yang tergabung dari Dewan Persaudaraan Relawan Rakyat Indonesia dan emak-emak militan.Mereka memprotes Revisi UU KPK yang sudah disahkan. Perwakilan Dewan Persaudaraan Relawan Rakyat Indonesia Jalih Pitoeng menduga, revisi UU KPK melemahkan lembaga antirasuah itu."Kita banyak yang sudah kita tolak, yang pertama kita ikut menolak UU Ketenagakerjaan. Kedua, kita juga menolak revisi UU KPK. Karena disinyalir ada kelemahan KPK," kata Jalih di depan gedung DPR, Jakarta.Sementara itu, di sisi lain ada massa yang mengaku sebagai mahasiswa juga berdemonstrasi, tepatnya di bawah jembatan penyeberangan orang (JPO). Namun, sejumlah massa yang ditemui enggan untuk memberikan komentar.Massa yang kontra dengan DPR terlihat membawa atribut bendera bertuliskan kalimat tauhid. Massa pria yang datang juga terlihat menggunakan peci dan dilengkapi dengan sorban.Sementara itu, massa yang mengaku sebagai mahasiswa menggunakan almamater dengan berbagai macam warna. Namun, tak dapat dipastikan dari universitas mana mahasiswa ini. Karena tak ada logo universitas di almamater mereka.
(Berbagai Sumber)
Baca Juga :