Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali bertakziah ke rumah BJ Habibie di kawasan Patra Kuningan, Jakarta Selatan.
Didampingi oleh Ibu Negara Iriana, Presiden Jokowi kembali bertakziah ke rumah Presiden RI ke-3 BJ Habibie di Jalan Patra Kuningan, Jakarta Selatan.
Presiden Jokowi menyebut hal ini sebagai bentuk penghormatan dari rakyat Indonesia dan juga pemerintah atas pengabdian Almarhum BJ Habibie pada bangsa dan negara.
BTP Melayat
Sejumlah tokoh nasional terus berdatangan ke rumah duka. Tampak diantaranya Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok, yang datang sendirian.
[caption id="attachment_228771" align="alignnone" width="300"]
BTP saat melayat di rumah duka BJ Habibie. (Foto: ANTV/Apriyanto Nugroho).[/caption]
Kepada para wartawan, Ahok yang lebih suka dipanggil BTP ini mengaku terakhir kali bertemu BJ Habibie sebelum dirinya masuk penjara.
Saat itu, mereka berdua sempat merencanakan pertemuan selanjutnya. Namun niatan tersebut akhirnya tidak terlaksana.
Gubernur DKI Jakarta dan Ibunda Melayat
Tak lama berselang setelah BTP, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan beserta ibunda juga mendatangi rumah duka. Setibanya, Anies langsung menshalatkan jenazah BJ Habibie.
Selain itu tampak Mantan Ketua MPR Amien Rais, Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti dan Ketua DPR RI Bambang Soesatyo.
[caption id="attachment_228772" align="alignnone" width="300"] Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, melayat di rumah duka BJ Habibie. (Foto: ANTV/Apriyanto Nugroho).[/caption]
Rencananya jenazah Presiden RI ke-3 BJ Habibie akan diberangkatkan ke Taman Makam Pahlawan Nasional Kalibata, Jakarta Selatan pada sekira Pukul 13.00 WIB, untuk dimakamkan di samping persis makam istrinya, Ainun Habibie.
Alfia Sudarsono | Jakarta
Baca Juga :