antvklik - Banyak orang yang suka pijat. Hingga tidak mengherankan saat ini banyak tempat pijat bermunculan. Tidak hanya tersebar di mall dan ruko-ruko namun juga terapis panggilan yang siap hadir di rumah anda. Saat ini pijat sudah menjadi kebutuhan untuk masyarakat, khususnya masyarakat perkotaan.
Tingginya beban kerja membuat badan acapkali linu dan gampang stress. Untuk anda yang suka pijat, terkandung banyak manfaat dari pijat.
1. Memperlancar sirkulasi darah Aliran darah yang lancar mampu membuat jantung meningkatkan aliran oksigen dan nutrisi penting di dalam tubuh.
2. Meningkatkan imunitas Pijat mampu meningkatkan produksi sel darah putih yang berguna meningkatkan sistem kekebalan tubuh..
3. Menurunkan tekanan darah Pemijatan pada daerah dada, leher dan punggung mampu menurunkan denyut jantung hingga 10 denyut tiap menitnya. Alhasil, tekanan darah menurun sebanyak delapan persen.
4. Meningkatkan fungsi kulit Peningkatan peredaran darah dapat membantu proses produksi kelenjar minyak dalam menghasilkan keringat, sehingga zat tidak berguna dalam tubuh dapat dibuang bersama keringat. Selain itu, lapisan epidermis paling luar akan larut sehingga membuat daya serap kulit berfungsi lebih baik dan kulit jadi lebih halus.
5. Melarutkan lemak Gerakan pijatan yang dilakukan dengan cara menekan dan menghentak seperti meremas, memukul dan menepuk dapat membantu melarutkan lemak sehingga terjadi pembakaran tubuh.