Imigrasi serah terimakan penanganan para pengungsi luar negeri ke kantor Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur.
newsplus.antvklik.com- Rumah Detensi Imigrasi (Rudenim) Surabaya, Jawa Timur, serah terimakan 383 pengungsi luar negeri, ke pihak pemerintah Kabupaten Sidoarjo. Setelah serah terima ini, tanggung jawab penanganan pengungsi ada ditangan Pemkab Sidoarjo, sementara Rudenim Surabaya hanya sebatas melakukan pengawasan administratif.Serah terima penanganan para pengungsi luar negeri ini, dilakukan di kantor Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kabupaten Sidoarjo. Serah terima dilakukan oleh Rudenim Surabaya, kepada pihak pemerintah Kabupaten Sidoarjo.Saat ini ada 383 pengungsi luar negeri, yang berada di wilayah Kabupaten Sidoarjo. Sebanyak 324 berada di pengungsian Puspa Agro, Kecamatan Taman dan sisanya 59 orang berada di Green Bamboo,
Kecamatan Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur.Kepala Divisi Imigrasi Jawa Timur, Pria Wibawa mengatakan, serah terima penanganan pengungsi luar negeri ini, adalah sesuai dengan Peraturan Presiden Nomor 125 Tahun 2016. Dalam Perpres tersebut ditegaskan, bahwa penanganan pengungsi luar negeri akan menjadi tanggungjawab Pemerintah Daerah (Pemda) tingkat dua.Lokasi penampungan para imigran tersebut berada di Kabupaten Sidoarjo, maka tanggung jawab penanganannya saat ini ada di Pemkab tersebut. Sementara tugas Rudenim Surabaya, hanya sebatas melakukan pengawasan administratif keimigrasian.Jumlah pengungsi luar negeri sudah ada di Sidoarjo sejak tahun 2010 lalu, dan hingga saat ini jumlahnya terus bertambah. Para imigran ini berada di tempat penampungan sementara, sambil menunggu panggilan negara ketiga yang bersedia menampung mereka.“Namun ada sebagian yang pulang kembali ke negaranya, setelah melihat kondisinya aman,” Kepala Divisi Imigrasi Surabaya, Pria Wibawa. Khumaidi | Sidoarjo, Jawa Timur
Baca Juga :