NASA Akan Kirim Helikopter ke Planet Mars Tahun Depan

heli nasa untuk mars
heli nasa untuk mars (Foto : )
Meski belum ada manusia yang mendarat, Badan Ruang Angkasa Amerika Serikat atau NASA akan mengirim helikopter ke Planet Mars tahun depan. Lalu siapa yang akan mengemudikan helikopter di sana?
newsplus.antvklik.com - Para insinyur NASA sedang memasang sebuah helikopter ke sebuah rover penjelajah yang akan terbang ke Planet Mars tahun depan. Tentu helikopter yang dikirim ke Mars berbeda dengan helikopter biasa. Helikopter Mars tidak perlu pilot karena memiliki kendali otomatis. Ukurannya juga kecil, bahkan sepintas seperti mainan helikopter. Sebagai sumber tenaga, heli ini menggunakan panel surya. Rencananya, rover penjelajah Mars akan mendarat di Kawah Jezero. Tempat tersebut diyakini para ilmuwan pernah ada aliran air. [caption id="attachment_226225" align="alignnone" width="300"]
Insinyur NASA sedang memasang helikopter untuk Mars (Foto: NASA)[/caption] Setelah rover penjelajah  mendarat di Kawah Jezero, helikopter itu akan lepas dari rover dan langsung mengudara. Heli ini akan memantau aktifitas rover yang sedang mengambil sampel tanah. Menurut pihak NASA, jika helikopter itu dapat terbang, maka akan sangat membantu para ilmuwan dalam mengobservasi planet merah itu dari ketinggian rendah. [caption id="attachment_226226" align="alignnone" width="300"] Helikopter dipasang di rover penjelajah Mars (Foto: NASA)[/caption] Wahana rover akan meluncur pada Juli 2020 mendatang dan diperkirakan baru akan mendarat di Mars pada 18 Februari 2021. Bila misi ini berhasil, maka akan jadi sejarah baru bagi NASA, karena untuk pertama kalinya mereka menempatkan helikopter di planet lain. Sumber: CNN