Bhayangkara FC 0-2 Persebaya: David Silva Cetak Gol dan Assist, Bajul Ijo 4 Besar

Bhayangkara FC 0-2 Persebaya-David Silva Cetak Gol dan Assist, Bajul Ijo 4 Besar
Bhayangkara FC 0-2 Persebaya-David Silva Cetak Gol dan Assist, Bajul Ijo 4 Besar (Foto : )
Bhayangkara FC gagal mengakhiri tren negatif mereka, saat menjamu Persebaya Surabaya dalam lanjutan Liga 1 2019 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu (31/8) petang. Dalam laga ini, The Guardian harus menyerah 0-2 di depan pelatih anyar Bhayangkara, Paul Munster, yang sudah hadir, namun masih menyaksikan pertandingan dari tribun penonton.
newsplus.antvklik.com- Persebaya yang tidak bisa menurunkan tiga pemain andalan lantaran harus memperkuat timnas Indonesia, yakni Hansamu Yama Pranata, Ruben Sanadi, dan Irfan Jaya namun bisa memainkan Otavio Dutra, yang dipulangkan timnas setelah dokumen naturalisasi-nya masih belum lengkap, membuka gol pada menit ke-33 melalui Oktafianus Fernando.Oktafianus mencetak gol lewat kaki kanannya usai mengecoh dua pemain Bhayangkara FC menyusul assist David da Silva.David da Silva yang berperan atas gol pertama akhirnya mampu mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-79. Ini merupakan gol pertamanya setelah kembali memperkuat Persebaya Surabaya di putaran kedua Liga 1 2019.Persebaya akhirnya mampu menutup putaran pertama dengan kemenangan 2-0. Persebaya sekaligus mempertegas rekor head to head atas Bhayangkara FC. Persebaya Surabaya belum pernah kalah dari Bhayangkara FC dalam tiga pertemuan kedua tim dengan rekor dua kali menang dan sekali imbang.Dengan kemenangan ini, Persebaya berhasil menembus empat besar klasemen sementara Liga 1 2019 dengan koleksi 25 pin dari 17 laga.Sementara The Guardian Bhayangkara FC yang masih dipimpin oleh pelatih caretaker Yeyen Tumena belum berhasil memutus tren negatif, gagal menang dalam delapan laga terakhir tercecer di posisi ke-11 klasemen dengan nilai 18 dari 17 laga.Susunan pemain:Bhayangkara FC (4-3-3): 1-Wahyu Tri, 2-Putu Gede, 34-Anderson Salles, 4-Nurhidayat Haris, 55-Bagas Adi Nugroho, 31-Arif Setiawan (21-Sani Rizki Fauzi 46'), 89-Lee Yoo-Joon, 23-Wahyu Subo Seto (87-Flavio Beck Junior 69'), 20-Iham Udin Armaiyn (99-Herman Dzumafo Epandi 43'), 9-Ramiro Fergonzi, 70-Dendy Sulistyawan.Pelatih: Yeyen TumenaPersebaya Surabaya (4-3-3): 1-Miswar Saputra, 13-Rachmat Irianto (29-Mokhamad Syaifuddin 70'), 44-Andri Muliadi, 5-Otavio Dutra, 22-Abu Rizal Maulana, 10-Damian Lizio (12-Rendi Saputra 76'), 27-Fandi Eko Utomo (6-Misbakus Solihin 51'), 96-M Hidayat, 20-Osvaldo Haay, 7-David da Silva, 8-Oktafianus Fernando.Pelatih: Bejo Sugiantoro (Berbagai Sumber)