Ridwan Kamil Dukung Kebijakan Presiden Pindahkan Ibukota Negara

ridwan kamil 1
ridwan kamil 1 (Foto : )
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, mendukung kebijakan Presiden Joko Widodo yang akan  memindahkan ibukota negara ke Kalimantan Timur.
newsplus.antvklik.com - Menurut Ridwan Kamil, keputusan pindah  itu baik dan sudah kebijakan dari presiden Republik Indonesia.  Mudah mudahan dengan ibukota baru, ada semangat baru bagi Indonesia kedepan, lebih baik dalam hal pemerataan  dan juga menjadikan indonesia lebih bersatu dan lebih maju.Mengenai dampak pemindahan yang bisa menimbulkan kerugian, seperti boros lahan, menurut Emil, memang harus diakui selalu ada dampak dalam setiap keputusan.“Memang akan da dampak, tetapi untuk pemindahakan ibukota ini, Insya Allah, positifnya akan lebih banyak di banding negatifnya, “ ujar Ridwan Kamil.Menurutnya, karena pemindahan ibu kota mengembangkan wilayah baru dengan komitmen politik yang luar biasa, juga akan membawa pertumbuhan ekonomi yang luar biasa.Sementara mengenai dampak terhadap jawa barat ia mengatakan hanya lebih kepada jarak saja.  “Untuk  koordinasinya jadi lebih jauh, tapi lain-lain, saya kira masih logis ada penerbangan dan lain lain, “ujar Emil.Pesan Ridwan Kamil, ibukota yang baru jangan terlalu luas.“Belajarlah dari ibukota- ibukota yang ada di dunia, yang terbaik adalah WashingtonDC, ukurannya tidak terlalu besar , masyarakatnya bisa berjalan kaki,  jangan mendssain ibu kota baru hanya berbasis untuk kendaraan mobil, jaraknya jauh jauh,  sehingga buat kota itu tidak betah,  kotanya harus humanis, kotanya harus smart  dan kotanya juga harus sisterem, “ kata Ridwan Kamil. Jhon Hendra | Bandung, Jawa Barat