Pelantikan Anggota DPRD DKI Jakarta, PSI Lampaui Partai Senior

Pelantikan Anggota DPRD DKI Jakarta, PSI Lampaui Partai Senior
Pelantikan Anggota DPRD DKI Jakarta, PSI Lampaui Partai Senior (Foto : )

Partai Solidaritas Indonesia sebagai partai baru mampu memperoleh kursi lebih banyak dari partai senior.

newsplus.antvklik.com - DPRD DKI Jakarta menggelar pelantikan 106 anggota baru periode 2019-2024 di gedung DPRD DKI Jakarta Jl. Kebon Sirih, Jakarta Pusat.

Pelantikan ditandai dengan pembacaan sumpah dan janji oleh Plt Kepala Pengadilan Tinggi DKI Jakarta, Syahril Sidik.  Setelah itu dilakukan penyematan pin anggota dewan kepada para anggota baru.[caption id="attachment_223756" align="aligncenter" width="900"]
Pelantikan Anggota DPRD DKI Jakarta, PSI Lampaui Partai Senior Para mantan gubernur DKI Jakarta hadiri pelantikan. (Foto: Nugroho Dendi | ANTV)[/caption]Dalam pelantikan ini hadir Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan dan para mantan gubernur Jakarta, diantaranya, Basuki Tjahaja Purnama, Sutiyoso dan Djarot Saiful Hidayat.Pada periode 2019 - 2024, PDIP mendapat kursi terbanyak yaitu 25 kursi. Diikuti Partai Gerindra 19 kursi dan PKS 16 kursi .PSI sebagai partai pendatang baru mendulang sukses dengan meraih 8 kursi. Jumlah ini melebihi perolehan partai lama seperti Partai Golkar, PKB dan PPP. Nugroho Dendy & Jon Bosco I Jakarta.